Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pontianak Diselimuti Kabut Asap

Kompas.com - 17/06/2012, 17:25 WIB
Agustinus Handoko

Penulis

PONTIANAK, KOMPAS.com — Kabut asap akibat pembakaran lahan mulai menyelimuti Kota Pontianak, Kalimantan Barat, terutama pada malam hingga pagi hari. Kabut asap menyebabkan gangguan pernapasan.

Dalam beberapa hari terakhir, kabut asap selalu menyelimuti Kota Pontianak sejak menjelang malam. Pasalnya, hampir sepekan, hingga Minggu (17/6/2012) sore, tidak turun hujan di Pontianak dan sekitarnya.

Abdullah (45), warga Kota Baru, saat ini memilih tidak keluar pada malam hari kecuali jika ada keperluan yang sangat mendesak. "Udaranya tidak enak dihirup karena bau benda terbakar dan bercampur asap," kata Abdullah.     

Sebagian wilayah Kalimantan Barat rawan terhadap ancaman kebakaran lahan, baik kebakaran lahan yang tidak disengaja maupun yang disengaja. Pembakaran lahan masih dipilih sebagian warga yang sedang membuka lahan untuk pertanian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com