SEMARANG, KOMPAS.com - Melihat pesatnya perkembangan teknologi informasi di Tanah Air, mulai tahun ajaran baru 2012/2013 Universitas Negeri Semarang (Unnes) membuka program studi baru yakni, Program Studi Teknik Informatika untuk S1.
Pendaftaran prodi ini dibuka hingga tanggal 30 Agustus mendatang, melalui online di laman http://spmu.unnes.ac.id. Pembantu Rektor Bidang Akademik Unnes Dr Agus Wahyudin, dalam keterangan pers, Jumat (24/8/2012) di Semarang, Jateng, mengungkapkan Unnes membuka prodi tersebut karena kebutuhan sarjana teknik informatika yang semakin banyak.
Pembukaan pendafttaran Prodi Teknik Informatika menyusul turunnya Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 271/E/O/2012 tanggal 16 Agustus 2012 tentang Penyelenggaraan Program Studi Teknik Informatika jenjang Program Sarjana (S1) di Universitas Negeri Semarang.
Oleh karena itulah, Unnes memberikan kesempatan kepada lulusan MA/MA/SMK/sederajat tahun 2012, 2011, dan 2010 untuk mengikuti seleksi penerimaan mahasiswa baru prodi yang ada di Jurusan Ilmu Komputer pada Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam ini. "Lulusannya bergelar Sarjana Komputer (S.Kom). Kursi yang tersedia 35 untuk mahasiswa baru," katanya.
Untuk pendaftaran, calon mahasiswa mengisi formulir pendaftaran secara online di laman http://spmu.unnes.ac.id kemudian mengisi formulir pendaftaran secara online untuk memperoleh personal identification number (PIN) yang berupa 8 karakter. Setelah itu, mencetak PIN untuk syarat pembayaran biaya pendaftaran SPMU.
Adapun biaya pendaftaran Rp 200.000 dibayarkan di BRI seluruh Indonesia dengan cara menujukkan PIN dan dibayarkan secara langsung melalui teller. Peserta yang telah memiliki kartu tes SPMU prodi ini wajib mengikuti tes tertulis 1 September mendatang di Fakultas MIPA Kampus Unnes Sekaran Gunungpati Semarang.
Menurut Agus, materi tes tertulis meliputi tes potensi akademik (TPA), kemampuan dasar (bahasa Indonesia dan bahasa Inggris), dan kemampuan IPA (Matematika, Fisika, Kimia, dan Biologi). Hasil ujian tulis ini akan diumumkan 3 September 2012 secara online melalui laman http://spmu.unnes.ac.id. Peserta yang dinyatakan diterima wajib melakukan registrasi mahasiswa baru pada 5 September 2012.
Untuk biaya kuliah mahasiswa yang masuk prodi tersebut, Agus menegaskan, sama dengan mahasiswa prodi lain yang diterima lewat Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.