Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
PENDIDIKAN

Akademi Komunitas Sebaiknya Diapresiasi

Kompas.com - 28/08/2012, 16:03 WIB
Ali Sobri

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengamat pendidikan Darmaningtyas mengatakan, konsep Akademi Komunitas (AK) yang akan didirikan pemerintah pada tahun ini, sebaiknya diapresiasi. Ia menilai, lembaga pendidikan ini baik untuk pengembangan pendidikan dalam negeri.

"Program terbaru itu bagus. Kita perlu memberikan apresiasi. Nanti tinggal kita lihat saja praktiknya," kata Darmaningtyas, kepada Kompas.com, Selasa (28/8/2012) siang.

Pendidikan vokasi berstatus negeri ini setingkat dengan diploma satu dan atau diploma dua. AK juga dipandang sebagai pendidikan pelatihan yang terjangkau sehingga diharapkan mampu meningkatkan daya saing anak bangsa.

"Programnya mirip kursus dan pelatihan, tapi biayanya lebih murah. Dan akan ada disetiap daerah, berdasarkan sesuai kebutuhan wilayahnya," ujar Darmaningtyas.

Seperti diketahui, pemerintah akan mendirikan rintisan Akademi Komunitas dengan membuka empat program studi yaitu otomotif, agro, teknologi informasi, dan perhotelan.

Selama ini, Akademi komunitas percontohan juga akan dibangun di beberapa daerah, salah satunya Kota Palembang dengan menelan anggaran sebesar Rp 40 miliar. Daerah lain juga akan menjadi lokasi pendirian AK yaitu di Temanggung, Aceh Barat, Sumenep, Blitar, Lampung Tengah, Situbondo, Rejang Lebong, Sumbawa, Sidoarjo, Nganjuk, Bojonegoro, Kolaka, Tanah Datar, Kota Mataram, Kota Prabumulih dan Tuban.

Pada 9 September mendatang, Pemerintah akan mulai mendirikan satu AK negeri percontohan di Pacitan, Jawa Timur. Rencananya, pada tahap awal akan didirikan 20 AK. Selanjutnya, pihak swasta diperbolehkan untuk mendirikan Akademi Komunitas.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com