Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Para Juara Bakal Dibiayai sampai Jadi Doktor

Kompas.com - 25/09/2012, 15:45 WIB
Ali Sobri

Penulis

DEPOK, KOMPAS.com — Para mahasiswa yang berhasil menjadi juara dalam Olimpiade Sains Nasional (OSN) Pertamina 2012 memperoleh kesempatan untuk meraih gelar doktor dengan beasiswa. VP Corporate Communication PT Pertamina Ali Mundakir mengatakan, langkah ini diambil karena kebutuhan yang besar akan doktor-doktor muda di Tanah Air.

"Sebagai pemenang OSN sangat mungkin untuk mereka kami sekolahkan sampai gelar doktor, terutama jika skripsi mahasiswa atau peserta itu tentang energi baru dan terbarukan," katanya saat menggelar konferensi pers di Pusat Administrasi Universitas Indonesia, kampus Depok, Selasa (25/9/2012).

Ali berharap, program ini nantinya bisa menyiapkan calon-calon doktor yang mampu mengembangkan energi baru dan terbarukan. Dengan demikian, mereka bisa mendorong kemajuan produksi energi baru dan terbarukan dalam negeri.

Ali juga menambahkan calon doktor nanti akan diminta untuk memfokuskan penelitiannya dalam menghasilkan inovasi sesuai dengan kreativitas masing-masing.

"Sengaja biar penemuan mereka itu suatu riset yang baru, soal energi baru, terserah, biofuel, bahkan energi baru dari alga, dan tumbuh-tumbuhan bisa saja dikembangkan oleh mereka," katanya lagi.

Sekitar 19.238 mahasiswa perguruan tinggi negeri dan swasta dari 33 provinsi mengikuti OSN Pertamina 2012, Selasa (25/9/2012). Pembukaan dilaksanakan di kampus UI Depok dan dihadiri Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Musliar Kasim. OSN Pertamina kelima ini mengambil tema "Mencetak Generasi Sobat Bumi Berprestasi". Para peserta OSN ini akan memperebutkan hadiah dengan total Rp 2,8 miliar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com