Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden SBY Apresiasi Pertemuan KPK-Polri

Kompas.com - 08/10/2012, 17:54 WIB
Suhartono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengapresiasi pertemuan antara Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Abraham Samad dan Kepala Kepolisian Negara RI (Polri) Jenderal (Pol) Timur Pradopo. Pertemuan berlangsung Senin (8/10/2012) siang tadi di Wisma Negara, Kompleks Istana, Jakarta.

"Presiden mengapresiasi pertemuan pimpinan KPK dan Polri karena berlangsung dengan konstruktif," kata Juru Bicara Presiden Julian Aldrin Pasha, yang menghubungi Kompas baru saja.

Menurut Julian, selain Abraham Samad, pimpinan KPK yang ikut hadir dalam pertemuan tersebut adalah Busyro Muqoddas. Sedangkan dari Polri yang hadir Timur Pradopo.

"Presiden hanya didampingi oleh Menteri Sekretaris Negara Sudi Silalahi," tambah Julian.

Sebelumnya, pimpinan KPK dan Polri sudah bertemu. Oleh sebab itu, Julian mengaku optimis isi pidato Presiden Yudhoyono nanti malam akan memberikan solusi atas masalah KPK versus Polri.

"Rencana pidato Presiden tak ada perubahan. Tetap malam ini pukul 20.00 di Istana Negara," lanjut Julian lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com