Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Guru Ekonomi Terima Soal Bidang Akuntansi

Kompas.com - 09/10/2012, 18:51 WIB
Ali Sobri

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelaksanaan Uji Kompetensi Guru (UKG) gelombang kedua di sejumlah tempat uji kompetensi (TUK) di DKI Jakarta pada hari pertama, Selasa (2/10/2012), memang relatif lancar. Namun, kendala tidak serta merta usai. Ada guru yang masih menerima soal yang tidak sesuai dengan kompetensinya.

Irma Firlandi, petugas Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) di SMP 111, Jakarta Barat, mengatakan hari ini, salah seorang guru peserta yang bersertifikat bidang Ekonomi menerima soal mata pelajaran Akuntansi.

“Tadi kita menemukan kendala yakni masalah soal uji kompetensi, ada salah satu peserta bidang studi ekonomi yang mengajar di Yadika 1, guru ini tidak mendapatkan soal ekonomi, tapi malah soal bidang akuntansi. Ia pun terpaksa menyelesaikan soal tersebut," ungkapnya kepada Kompas.com, Senin (9/10/2012).

Irma pun segera membuatkan berita acara untuk guru bernama Rosmelia Hutabarat itu. Dia menyatakan, surat tersebut akan dilaporkan ke petugas dinas pendidikan di posko UKG yang berada di SMA Negeri 78 Jakarta Barat.

"Nanti akan kita laporkan masalah ini, untuk segera diperbaiki. Tetapi kalau membandingkan dengan UKG pertama, masalah yang ditemukan tadi itu tidak begitu banyak dari UKG yang lalu,” ujarnya lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com