Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Empat Pendaki yang Hilang Ditemukan, Satu Masih Dicari

Kompas.com - 08/02/2013, 22:11 WIB
Kontributor Polewali, Junaedi

Penulis

MAMASA, KOMPAS.com -- Empat dari lima pendaki yang dinyatakan hilang sejak tanggal 25 Januari lalu, akhirnya ditemukan di sekitar puncak Gunung Gandang Dewata, Mamasa, Sulawesi Barat, Jumat petang tadi. Keempatnya ditemukan selamat meski kondisi fisiknya lemas.

Seperti dilaporkan posko pencarian di Mamasa, keempat mahasiswa pendaki ini ditemukan tim SAR gabungan anggota Mapala dan kelompok pecinta alam Sulsel-Sulbar.

Empat pendaki yang ditemukan selamat masing-masing, Muhammad Mukhsin (Mapala Unasman), Awal (Mapala Unsulbar), Nurhidayat dan Muhammad Ilham, keduanya anggota Mapala UIN Alauddin, Makassar). Sementara satu pendaki lagi Farhan (Mapala UIN Alauddin Makassar hingga kini belum ditemukan. Farhan terpisah dari rombongan.

Koordinator Posko Pencarian, Qashlim menyebutkan, keempat pendaki itu ditemukan secara terpisah di puncak Gunung Gandang Dewata. Mereka tersesat di puncak Gunung Gandang Dewata karena hujan dan kabut tebal sehingga mengganggu jarak pandang mereka.

Lima pendaki itu memang sempat berjalan menuju puncak Gandang Dewata. Namun ketika hendak turun dari puncak, kelimanya tersesat di tengah belantara hutan Gandang Dewata.

Sejak petang tadi, sejumlah tim gabungan sedang bergerak menuju kampung terakhir di Gandang Dewata, Mamasa untuk menjemput keempat anggota Mapala yang sudah ditemukan.

Sementara satu pendaki lagi, Farhan yang belum diketahui jejaknya hingga hari ini masih dicari tim SAR gabungan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com