Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

646 Siswa di Kudus Cairkan Dana BSM

Kompas.com - 18/07/2013, 19:40 WIB

KUDUS, KOMPAS.com — Sebanyak 646 siswa dari 3.938 siswa di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, yang tercatat sebagai penerima dana Bantuan Siswa Miskin (BSM) sudah mencairkan bantuan lebih dahulu, meskipun Kantor Pos Cabang setempat belum berkoordinasi dengan instansi terkait.

"Kami memang sedang menjadwalkan rapat koordinasi dengan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kudus dalam waktu dekat terkait dengan pencairan dana BSM untuk siswa sekolah dasar (SD)," kata Kepala PT Pos Cabang Kudus, Rusdi Hendra Sanjaya, di Kudus, Kamis (18/7/2013).

Hanya saja, kata dia, ternyata ada beberapa siswa SD, yang namanya sudah tercatat sebagai penerima dana BSM, mencairkannya sendiri di Kantor Pos Cabang Kudus. Hingga saat ini, lanjut dia, jumlah siswa yang sudah mencairkan dana tersebut sebanyak 646 dari beberapa sekolah di Kudus.

Ia mengaku heran dengan informasi yang mereka dapatkan begitu cepat, sehingga meski belum sempat dilakukan koordinasi, mereka sudah mencairkannya terlebih dahulu. "Karena mereka sudah datang ke Kantor Pos, tentunya tidak bisa ditolak. Apalagi, namanya memang termasuk sebagai penerima dana BSM dari Pemerintah Pusat," ujarnya.

Nantinya, lanjut dia, proses pencairan dana bantuan tersebut bisa dilakukan baik secara kolektif maupun perseorangan. Untuk pencairan secara kolektif, katanya, bisa dilakukan oleh siswa dari sekolah yang jaraknya cukup jauh dengan kantor pos terdekat.

"Pencairan tidak harus ke kantor pos cabang, karena di masing-masing kecamatan juga ada kantor pos unit, sehingga bisa dicairkan di kantor pos terdekat," ujarnya.

Proses pencairan berikutnya akan dijadwalkan untuk masing-masing penerima dari sekolah tertentu, agar tidak terjadi antrean yang terlalu panjang di setiap loket pembayaran yang disediakan Kantor Pos Kudus.

Dana BSM saat ini, kata dia, merupakan bantuan tahap kedua, setelah tahap pertama dicairkan pada awal 2013. Adapun besarnya dana bantuan yang diterima oleh tiap siswa sebesar Rp 360.000.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kudus Kudus, Eko Budi Santoso, ketika dimintai tanggapannya soal dana BSM mengakui, belum mengetahui informasi tersebut secara jelas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com