Gagal di SNMPTN? Masih Ada Alternatif Lain!

Kompas.com - 21/05/2015, 15:27 WIB
Muhamad Malik Afrian

Penulis

HARIAN KOMPAS Ilustrasi.

JAKARTA, KOMPAS.com – Jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2015 bisa menjadi alternatif untuk meneruskan ke jenjang pendidikan berikutnya. SBMPTN bisa menjadi pilihan bagi para peserta yang tidak lulus melalui SNMPTN.

SBMPTN 2015 merupakan salah satu seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang ditetapkan berdasarkan hasil ujian tertulis dengan ujian keterampilan yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia. Berdasarkan informasi melalui situs resmi SBMPTN 2015, Majelis Rektor Perguruan Tinggi Indonesia (MRPTNI) tetap menyelenggarakan ujian tertulis SBMPTN 2015.

Ujian kali ini juga dapat diikuti oleh siswa lulusan pendidikan menengah atas seperti Sekolah Menengah Atas (SMA) dan sederajat, termasuk paket C tahun 2013, 2014, dan 2015. Ujian tertulis ini dibuat memang untuk mengukur kemampuan dasar yang dapat memprediksi keberhasilan calon mahasiswa di semua program studi.

Beberapa syarat yang menjadi penilaian meliputi potensi akademik, penguasaan bidang studi dasar, bidang sains dan teknologi (saintek), hingga meliputi bidang sosial dan humaniora (soshum). Selain ujian tertulis, peserta yang memilih program studi Ilmu Seni atau Keolahragaan akan diwajibkan mengikuti ujian keterampilan.

Mengenai persyaratan untuk mendaftar, siswa lulusan tahun 2013 dan 2014 harus memiliki ijazah. Lalu, bagi siswa lulusan 2015 harus memiliki Surat Keterangan Lulus Pendidikan Menengah, serta melampirkan informasi diri dilengkapi foto terbaru. Peserta yang akan mengikuti seleksi dikenakan biaya pendaftaran sebesar Rp 100 ribu yang ditransfer melalui bank yang ditunjuk.

Pendaftaran online sudah dibuka sejak 11 Mei hingga 29 Mei 2015 mendatang pada pukul 22.00 WIB. Bagi para peserta yang ingin mengetahui tata cara pengisian pendaftaran ujian tertulis dan keterampilan dapat diunduh dari laman www.download.sbmptn.or.id sejak 5 Mei 2015 lalu. Selain itu, untuk mengetahui tata cara pendaftaran bisa secara lengkap dapat dilihat dilihat pada laman www.pendaftaran.sbmptn.or.id.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau