Kenali dengan baik
Saat ini, jika sudah memiliki beberapa rekomendasi universitas, cobalah lakukan riset kecil-kecilan terlebih dahulu. Perhatikan prestasi apa saja yang sudah diraih universitas tujuan.
Ingat, kuliah di perguruan tinggi negeri bukan merupakan patokan kesuksesan. Saat ini banyak perguruan tinggi swasta yang juga memiliki kualifikasi tinggi. Bahkan, beberapa di antaranya berhasil meraih pengakuan dari institusi pemerintah.
Universitas Bina Nusantara (Binus University) adalah salah satunya. Pada 2015 ini saja Binus sudah mengantongi gelar "Perguruan Tinggi Swasta Terbaik" dari Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis) Wilayah III Jakarta.
Binus memborong 7 penghargaan sekaligus, yaitu untuk kategori pembinaan mahasiswa, pengembangan dosen, riset, bidang teknik, komputer, tata kelola, dan pengembangan kerja sama.
"Kopertis dalam hal ini, menilai siapa saja yang boleh ikut dan mereka tentunya yang memiliki kriteria-kriteria sendiri. Perguruan tinggi yang boleh ikut diminta untuk menyampaikan semacam laporan singkat dalam kategori apa saja, yang memiliki aturan," ucap Prof Harjanto Prabowo, Rektor Binus kepada Kompas.com, Jumat (18/12/2015).
"Kita mengikuti semua kategori yang ada dan diminta untuk presentasi di dalam sebuah forum. Setelah rapat, mereka lalu mengumumkan bahwa Binus memenangkan penghargaan tersebut," tambah Harjanto.
Nah, siap memutuskan universitas terbaik untuk masa depan Anda?
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.