Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 28/06/2018, 19:32 WIB

KOMPAS.com - Lebih 700 mahasiswa dari 7 perguruan tinggi di Yogyakarta mengikuti proses seleksi mahasiswa calon penerima Djarum Beasiswa Plus 2018/2019 pada Kamis, 28 Juni 2018.

Tujuh perguruan tinggi yang mengikuti seleksi ini yaitu; Insitut Seni Indonesia, STIE YKPN, UIN Sunan Kalijaga, Universitas Atma Jaya Yogyakarta, Universitas Gadjah Mada, UPN Veteran Yogyakarta dan Universitas Sanata Dharma.

Seleksi di Yogyakarta merupakan bagian dari seleksi yang diselenggarakan di lebih dari 50 kota di seluruh Indonesia. 

Laksmi Lestari Program Associate Bakti Pendidikan Djarum Foundation mengatakan, secara keseluruhan mahasiswa yang mendaftar untuk menjadi Beswan Djarum (sebutan penerima Djarum Beasiswa Plus) mendekati 13.000 orang.

"Yogyakarta merupakan salah satu kota dengan jumlah peserta terbanyak pada tes seleksi Djarum Beasiswa Plus 2018/2019, yakni sebanyak 764 mahasiswa,” tutur Laksmi.

Menurut Laksmi, respon positif dan antusiasme mahasiswa Yogyakarta terlihat dalam proses seleksi Djarum Beasiswa Plus. Ia menilai generasi muda saat ini semakin tertarik untuk mengembangkan keterampilan lunak (soft skills) yang bisa didapatkan dengan menjadi Beswan Djarum.

“Para Beswan Djarum akan mendapatkan berbagai pelatihan untuk menyerasikan antara pencapaian akademik (hard skills) yang diperoleh di perguruan tinggi dengan berbagai keterampilan lunak (soft skills). Tujuannya agar para Beswan Djarum di kemudian hari menjadi pemimpin bangsa yang cakap secara inteligensia dan emosional,” tambah Laksmi.

Selain pembekalan soft skills dan bantuan dana pendidikan selama 1 tahun, para mahasiswa yang diterima dalam program ini nantinya juga akan tergabung dalam jejaring alumni Beswan Djarum yang telah mencapai lebih dari 10.335 alumni di seluruh Indonesia.

Baca juga: Infografik, Ini Dia 9 Universitas Terbaik Indonesia versi QS World

Upaya untuk menyerasikan kemampuan akademik dengan soft skills ini mendapat sambutan baik dari perguruan tinggi yang bermitra dengan Djarum Beasiswa Plus.

Menurut Direktur Kemahasiswaan Universitas Gadjah Mada (UGM), R. Suharyadi, pembekalan soft skills sangat berguna bagi mahasiswa di era saat ini, mengingat para mahasiswa merupakan bibit-bibit yang kelak membawa perubahan bagi bangsa.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+