Beasiswa plus Uang Saku Tokopedia bagi Mahasiswa di 25 Universitas Tanah Air

Kompas.com - 28/10/2019, 07:34 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - Tokopedia, perusahaan e-commerce Indonesia memberikan beasiswa khusus kepada mahasiswa semester 5 yang kesulitan dalam pembiayaan menyelesaikan kuliah.

Beasiswa Tokopedia ini kembali dibuka untuk mahasiswa Indonesia khususnya dari jurusan terkait teknologi dan data serta memiliki prestasi di bidang akademik maupun non-akademik. 

Terdapat 25 universitas yang menjadi mitra Tokopedia dalam beasiswa ini, yakni:

  1. Universitas Katolik Atma Jaya
  2. Universitas Esa Unggul
  3. Universitas Negeri Gorontalo
  4. STIKOM Bali
  5. Universitas Udayana
  6. Universitas Negeri Semarang
  7. Universitas Internasional Batam
  8. Universitas Islam Makassar
  9. UIN Sunan Kalijaga
  10. UIN Walisongo Semarang
  11. Universitas Islam Sultan Agung
  12. Universitas Jambi
  13. Universitas Jember
  14. Universitas Mataram
  15. Universitas Mercu Buana
  16. Universitas Muhammadiyah Semarang
  17. Universitas Muslim Indonesia
  18. Universitas Negeri Surabaya
  19. Universitas Pelita Bangsa
  20. President University
  21. Universitas Sam Ratulangi
  22. Universitas Surabaya
  23. Universitas Syiah Kuala
  24. Universitas Tadulako
  25. Universitas Muhammadiyah Malang

Baca juga: Beasiswa S1 Manajemen dan Magang dari MCF/MAF di Binus University

Cakupan beasiswa

1. Biaya pendidikan selama 2 semester 

2. Biaya Wisuda

3. Tunjangan Buku sebesar Rp 1.000.000 setiap semester

4. Tunjangan bulanan sebesar Rp 3.000.000.

5. Kesempatan magang di Tokopedia.

Syarat peserta

1. Mahasiswa S1 salah satu universitas mitra.

2. Mahasiswa S1 tahun ketiga (angkatan 2017 atau sedang menempuh semester 5) yang mengambil jurusan terkait teknologi dan data (Sistem Informasi, Teknologi Informasi, Statistik, Matematika, Teknik Komputer, Ilmu Komputer, Teknik Industri dan jurusan terkait lainnya)
IPK minimal 3.30 (skala 4.00).

3. Mempertahankan IPK minimal 3.30.

4. Bersedia magang di Tokopedia selama 3 bulan.

5. Mempunyai prestasi di bidang akademik maupun non-akademik.

6. Sedang tidak mendapatkan beasiswa lainnya, dan tidak terikat pada program sejenis

7. Tertarik dalam pengembangan teknologi di industri internet

Halaman:


Terkini Lainnya

komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau