Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompetisi Esai Berhadiah Perjalanan ke China Khusus Pelajar dan Mahasiswa

Kompas.com - 14/01/2020, 19:28 WIB
Wahyu Adityo Prodjo,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Buat kamu yang ingin ke China tanpa biaya alias gratis, ada tawaran menarik nih. Kamu bisa mengikuti kompetisi menulis esai "Write To China 2020" yang berhadiah perjalanan gratis ke China.

Tema utama yang diusung dalam kompetisi esai ini adalah "70 Years Persahabatan: Merayakan Hubungan Bilateral Indonesia-China".

Kompetisi esai "Write To China 2020" diselenggarakan Foreign Policy Community of Indonesia (FPCI).

Seperti dikutip dari halaman FPCI, Write To China adalah kompetisi esai tahunan yang diselenggarakan oleh Foreign Policy Community of Indonesia (FPCI) bekerja sama dengan Kedutaan Besar Republik Rakyat Tiongkok di Jakarta.

Di bawah nama resmi “China-Indonesia Youth Exchange Program”, tujuan kompetisi esai ini adalah untuk meningkatkan people-to-people diplomacy antara Republik Rakyat Tiongkok dan Republik Indonesia, khususnya di kalangan pemuda.

Baca juga: Beasiswa Penuh S2 dan S3 Taiwan Disertai Tunjangan Hidup

Kamu bisa menulis esai dengan berbagai topik seperti politik, sosial, ekonomi, budaya, dan apapun yang terkait dengan tema.

Tenggat waktu pengiriman esai dalam "Write To China 2020" adalah 14 Februari 2020.

Persyaratan

1. Berumur antara 18-24 tahun

2. Warga negara Indonesia

3. Memiliki kartu pelajar/mahasiswa

4. Tertarik dengan aktivitas diplomasi

Keuntungan untuk pemenang esai

1. Perjalanan selama tiga minggu ke provinsi Beijing dan Fujian dan beberapa kota di Indonesia

2. Penyelenggara menanggung semua biaya termasuk transportasi, pengurusan visa, akomodasi, konsumsi, sertifikat, dan uang saku

Kompetisi esai ini tak dipungut biaya. Kamu bisa mendaftar lewat di tautan bit.ly/wtc2020.

Untuk informasi lebih lanjut silakan mengunjungi halaman fpcindonesia.org.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com