Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisata Edukasi, Ini 5 Pilihan Tempat yang Bisa Kamu Pilih

Kompas.com - 26/01/2020, 07:00 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

KOMPAS.com - Libur akhir pekan, kamu berwisata ke sejumlah obyek wisata untuk melepas penat. Namun, tak hanya sekedar melepas penat, kamu juga bisa belajar dan mendapatkan ilmu pengetahuan alias wisata edukasi.

Ada banyak tempat wisata di sekitar kita yang bisa kamu pilih untuk berwisata edukasi. Kamu bisa melihat berbagai koleksi yang memiliki nilai pengetahuan hingga menemukan penemuan-penemuan penting di bidang ilmu pengetahuan.

Berikut tempat-tempat yang bisa kamu kunjungi untuk wisata edukasi.

1. Taman kota

Pemandangan di salah satu Taman Kota yang ada di DKI JakartaDOK. Humas Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Pemandangan di salah satu Taman Kota yang ada di DKI Jakarta

Hampir di setiap wilayah tempat kamu tinggal, pasti ada taman. Di taman, kalian bisa mengenal berbagai jenis tumbuhan hingga menemukan aneka kegiatan komunitas.

Biasanya tumbuhan-tumbuhan di taman-taman kota disertai nama-nama pohon. Kamu bisa mengetahui jenis-jenis pohon sambil menikmati suasana segar di taman.

Kamu juga bisa bergabung di komunitas-komunitas yang biasanya berkumpul di taman kota. Tak jarang, komunitas-komunitas tersebut bersedia untuk berbincang dan berdiskusi untuk bertukar ilmu pengetahuan.

2. Museum

Museum Nasional Andra Prabasari Museum Nasional

Museum adalah salah satu tempat yang bisa kamu kunjungi untuk belajar tentang sesuatu koleksi masa lampau. Ada beragam jenis museum yang bisa kamu kunjungi tergantung dengan kesukaanmu.

Kamu bisa mengunjungi museum seni, museum biografi, museum perang, museum sejarah, dan lainnya. Pastikan saat mengunjungi museum bisa ditemani oleh pemandu wisata.

Di museum juga biasanya ada koleksi-koleksi benda bersejarah yang asli maupun tiruan. Kalian juga bisa menikmati layanan-layanan museum yang disediakan oleh pengelola museum.

3. Perpustakaan

Sejumlah pengunjung membaca di Perpustakaan Nasional di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Rabu (8/11/2017). Perpustakaan Nasional dengan total 24 lantai dan tiga ruang bawah tanah merupakan gedung perpustakaan tertinggi di dunia. KOMPAS.com/GARRY ANDREW LOTULUNGKOMPAS.com/GARRY ANDREW LOTULUNG Sejumlah pengunjung membaca di Perpustakaan Nasional di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Rabu (8/11/2017). Perpustakaan Nasional dengan total 24 lantai dan tiga ruang bawah tanah merupakan gedung perpustakaan tertinggi di dunia. KOMPAS.com/GARRY ANDREW LOTULUNG

Perpustakaan juga bisa menjadi salah satu tempat rekreasi yang menarik untuk dikunjungi. Kamu bisa mampir ke perpustakaan untuk membaca koleksi-koleksi buku, media audiovisual, dan berbagai koleksinya.

Di sejumlah daerah, ada perpustakaan tingkat daerah yang menyediakan layanan di hari Minggu. Sementara, Perpustakaan Nasional membuka layanan di hari Minggu.

4. Taman Hiburan

Seorang pengunjung merekam ubur-ubur berjenis moon jellyfish di SeaWorld Ancol, Selasa (18/12/2018).KOMPAS.com/Ardito Ramadhan D Seorang pengunjung merekam ubur-ubur berjenis moon jellyfish di SeaWorld Ancol, Selasa (18/12/2018).

Kamu juga bisa main ke taman-taman hiburan yang ada di sekitar tempat tinggalmu. Biasanya taman hiburan dikelola oleh swasta.

Di taman hiburan, kamu juga bisa memanfaatkan wahana-wahana yang bersifat edukasi. Kamu bisa mengajak teman atau bahkan anak-anak.

5. Taman Nasional

satu ekor orangutan jantan dewasa sedang mencari makanan di kawasan hutan Rawa Kluet (rawa gambut) Ekosistem Lauser, Aceh Selatan. Sabtu (12/01/2018).  Taman Nasional Gunung Lauser (TNGL) Suaq Balimbing ini terkenal memiliki penyebaran populasi orangutan terpadat di dunia, setidaknya dalam areal seluas 550 hektare terdapat 110 orangutan yang telah teridentifikasi bahkan telah diberikan nama.RAJAUMAR/KOMPAS.COM satu ekor orangutan jantan dewasa sedang mencari makanan di kawasan hutan Rawa Kluet (rawa gambut) Ekosistem Lauser, Aceh Selatan. Sabtu (12/01/2018). Taman Nasional Gunung Lauser (TNGL) Suaq Balimbing ini terkenal memiliki penyebaran populasi orangutan terpadat di dunia, setidaknya dalam areal seluas 550 hektare terdapat 110 orangutan yang telah teridentifikasi bahkan telah diberikan nama.

Ada lebih dari 50 kawasan taman nasional di Indonesi ayang bisa kamu pilih sebagai tempat wisata edukasi. Taman nasional di Indonesia ada yang di darat dan di laut.

Di taman nasional, kamu bisa belajar tentang flora dan fauna yang hidup di dalam kawasan. Kamu juga bisa belajar tentang kehidupan sosial dan budaya masyarakat di sekitar kawasan taman nasional.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com