KOMPAS.com - Meski sebagian besar sekolah masih belum bisa melaksanakan kegiatan tatap muka di awal tahun ajaran baru 2020/2021, kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) dinilai tetap perlu dilakukan walau secara daring.
MPLS diharapkan mampu menyiapkan mental siswa yang baru memasuki masa pembelajaran di SMA, SMK, dan SLB yang merupakan lingkungan baru.
Hal tersebut disampaikan Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil pada Pembukaan MPLS Tahun Ajaran 2020/2021 melalui konferensi video, Senin (13/7/2020), seperti dilansir dari laman Disdik Jabar.
Baca juga: Seperti Ini Simulasi Belajar Tatap Muka di Sekolah untuk Zona Hijau
Menurutnya, melalui kegiatan MPLS, para siswa akan mendapatkan banyak materi dan pengetahuan.
"Adik-adik akan mendapatkan pengenalan mendalam terkait sekolah. Ada pendidikan dasar kepemimpinan, materi tentang cinta tanah air, kearifan budaya lokal, dan Jabar Masagi," papar dia.
Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan (PSMK) Dinas Pendidikan (Disdik) Jabar Deden Saeful Hidayat menjelaskan, kegiatan MPLS sangat strategis karena mewadahi siswa untuk mengenali potensi diri serta menumbuhkan motivasi belajar siswa.
"Karena, situasi sebelumnya, mereka belajar di tingkat SMP, sekarang ke tingkat yang lebih atas. Tentu diperlukan motivasi belajar yang lebih baik," kata Deden.
Baca juga: Mendikbud Jelaskan 3 Fokus Penyederhanaan Kurikulum Selama Pandemi
Menurutnya, MPLS menjadi media adaptasi bagi para peserta didik untuk menghadapi pendidikan di tingkat yang lebih tinggi.
"Meski dalam kondisi menghadapi Covid-19, mudah-mudahan pelaksanaan MPLS tetap terlaksana dengan baik," harap Deden.
Sebagai langkah menjaga kesehatan di masa pandemi, Ridwan Kamil mengajak seluruh siswa untuk terus menjaga kesehatan dan menerapkan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19.
"Lakukan 3M, yaitu memakai masker, mencuci tangan, dan selalu menjaga jarak," imbaunya.
Gubernur pun mengajak seluruh guru dan tenaga pendidik untuk menyukseskan MPLS tahun ini.
Baca juga: Lowongan Program Karier BCA, Dapat Uang Saku dan Jadi Pegawai Tetap
MPLS Jabar sendiri digelar pada 13-17 Juli 2020, mulai pukul 07.00-13.00 WIB.
Sebagian besar pelaksanaan MPLS dilakukan secara daring, kecuali di beberapa sekolah di Kota Sukabumi yang dilakukan secara tatap muka, namun tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
Konferensi video pembukaan MPLS di Jabar ini dapat diakses melalui kanal Youtube Disdik Jabar di tautan https://www.youtube.com/watch?v=QA3xzHBK024
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.