Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/11/2020, 16:47 WIB

KOMPAS.com - Sejak masuk pendidikan usia dini, kegiatan storytelling atau bercerita kini tak lagi berupa kegiatan mendengarkan cerita guru di dalam kelas.

Rata-rata anak usia TK, kini mulai dilatih untuk mampu menjadi seorang storyteller atau pencerita yang baik.

Storytelling tengah berkembang menjadi salah satu kompetensi yang perlu dikuasai anak di era digital. Anak diminta untuk menceritakan tentang hobi, mainan, atau apapun yang disukai olehnya, di depan guru maupun teman-teman.

Lewat kegiatan tersebut, anak mulai dilatih kemampuan komunikasi (communication skills) di depan banyak orang.

Baca juga: Berapa Usia Ideal Anak Belajar Bahasa Inggris?

Anak juga dilatih untuk kreatif (creativity skill) dalam memilih tema, menjawab pertanyaan dari guru dan teman seputar cerita yang ia bawakan (critical thinking and problem solving skill) hingga didorong untuk menjadi pendengar yang baik saat teman-temannya bergantian bercerita (ability to work collaboratively).

Merangkum laman Sekolah.mu, berikut sejumlah cara yang bisa dilakukan orangtua agar anak tumbuh menjadi pencerita yang baik:

1. Bersikap terbuka kepada anak

Sifat terbuka yang ditunjukkan orangtua menjadi salah satu cara penting membuat anak tumbuh menjadi anak yang gemar bercerita.

Misalnya, sepulang kantor atau saat melakukan kegiatan di rumah, orangtua bisa bercerita tentang apa yang dirasakan di depan anak.

Dengan begitu, anak akan terdorong menjadi aktif berbicara dan kecerdasan bercakap anak anak terasah.

Baca juga: Seperti Ini Cara dan Syarat Dapatkan Kartu Indonesia Pintar

2. Ajak anak ungkapkan

Setelah orangtua bercerita, dorong anak untuk melakukan hal yang sama. Pancing ia untuk bercerita tentang perasaannya usai sekolah daring atau tentang mainan yang sedang ia sukai.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+