Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Panduan Belajar dari Rumah di TV Edukasi SD Kelas 1-6, Rabu 5 Mei 2021

Kompas.com - 05/05/2021, 08:15 WIB
Ayunda Pininta Kasih

Penulis

KOMPAS.com – Guna mendukung pembelajaran jarak jauh (PJJ) serta sebagai alternatif pembelajaran di masa pandemi, Kemendikbud akan melanjutkan program Belajar dari Rumah (BDR) yang ditayangkan di TV Edukasi mulai 1 April 2021

Selain TV Edukasi, untuk memperluas cakupan tayangan Program Belajar Dari Rumah (BDR), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyiapkan program BDR ditayangkan di Kanal YouTube Televisi Edukasi dan Kanal YouTube Rumah Belajar Kemdikbud untuk jenjang pendidikan PAUD dan Sekolah Dasar (SD).

Tayangan tersebut dimulai tanggal 1 April sampai 30 Juni 2021, Senin-Jumat pukul 08.00 sampai 11.30 WIB.

Baca juga: Targetkan 17,9 Juta Siswa, Ini Cara Daftar KIP Sekolah SD-SMA 2021

Berikut tautan Youtube TV Edukasi:
kelas 1: http://ringkas.kemdikbud.go.id/BDRSDkelas1 
kelas 2: http://ringkas.kemdikbud.go.id/BDRSDkelas2 
kelas 3: http://ringkas.kemdikbud.go.id/BDRSDkelas3 
kelas 4: http://ringkas.kemdikbud.go.id/BDRSDkelas4 
kelas 5: http://ringkas.kemdikbud.go.id/BDRSDkelas5 
kelas 6: http://ringkas.kemdikbud.go.id/BDRSDkelas6 

Kemendikbud mengajak para pendidik, dan peserta didik serta orang tua untuk memanfaatkan kanal atau alternatif pembelajaran yang telah disediakan tersebut. Tetap terapkan protokol kesehatan dengan menjaga jarak, rajin mencuci tangan, dan memakai masker untuk mencegah penyebaran COVID-19.

Untuk menyampaikan masukan dan saran mengenai program BDR, dapat mengisi survei di s.id/surveibdr, mengunjungi website http://ult.kemdikbud.go.id/, atau mengirim surat elektronik ke: pengaduan@kemdikbud.go.id.

Baca juga: Lowongan Kerja BUMN Bank BTN untuk Lulusan D3-S1

Tayangan untuk SD akan mengikuti modul pembelajaran sesuai kurikulum (darurat) dengan mengutamakan pemenuhan kompetensi literasi, numerasi, dan penguatan karakter.

Agar belajar dari rumah lewat TV Edukasi menjadi lebih bermakna, berikut panduan untuk orangtua dalam mendamping anak SD untuk hari ini, Rabu 5 Mei 2021:

SD Kelas 1

Tayangan:

Hari Besar Nasional

Sinopsis:

Nur bertanya mengapa Ayah memasang bendera di depan rumah. Kata Ayah, sebentar lagi ada peringatan Hari Pendidikan Nasional dan Hari Kebangkitan Nasional. Nur baru tahu, ada berbagai hari besar nasional di Indonesia. Nur dan Ibu lalu membaca cerita berjudul “Krauk! Krauk!”, yang berkisah tentang anak-anak yang ikut lomba makan kerupuk. Pesan apa yang bisa kita ambil dari perlombaan semacam itu? Nur lalu menggambar benda-benda yang merupakan kosakata baru dari cerita tersebut, yaitu Kerupuk, Hadiah, dan Kotak, bersama Kak Nisa. Di segmen numerasi, Nur akan mengajak kita belajar menghitung jumlah hari dan minggu, serta menentukan tanggal peringatan Hari Kemerdekaan.

Muatan dan materi pembelajaran:

Literasi

  • Mengenal Hari Pancasila.
  • Membaca interaktif“Festival Egrang Sutiha”.
  • Menceritakan kembali isi cerita “Festival Egrang Sutiha”.
  • Menggambar kosakata baru.
  • Menulis simbol-simbol sila pada Pancasila.
  • Melengkapi sukukata yang hilang.

Numerasi

  • Menentukan nama hari sesuai dengan tanggalnya.
  • Menentukan tanggal dan nama hari yang sama dalam satu bulan.
  • Membuat pola bilangan pada kalender.

Penguatan Karakter

  • Bertakwa kepada Tuhan YME, terlihat ketika berdoa sebelum belajar.
  • Berkebhinekaan global.
  • Bernalar kritis, terlihat selalu mengajukan pertanyaan dan fokus ketika menjawab pertanyaan.
  • Ketelitian, terlihat saat menentukan tanggal, nama hari, dan pola bilangan pada kalender.
  • Rasa syukur, terlihat saat mengucapkan terima kasih kepada orang tua saat mendampingi belajar.

Baca juga: Indofood Buka Lowongan Kerja 2021 untuk Lulusan SMA/SMK-S1

SD Kelas 2

Tayangan:

Hari Pahlawan

Sinopsis:

Wulan dan Kak Panca mempelajari tentang Hari Pahlawan. Melalui cerita berjudul “Hari Pahlawan”, Wulan jadi tahu bahwa pahlawan bukan hanya mereka yang gugur di medan perang, melainkan siapapun yang punya sifat berani dan bekerja keras. Setelah itu, Kak Panca menjelaskan cara mengingat kalender dengan menggunakan pola bentuk. Misalnya, minggu pertama, ketiga, dan kelima dalam bulan ditandai dengan segitiga kuning. Sedangkan minggu kedua dan keempat ditandai dengan lingkaran biru. Tama kembali hadir untuk melanjutkan Proyek Akhir Minggu, yaitu membuat satu set alat musik perkusi menggunakan dua panci, satu penggorengan, dan dua ember.

Muatan dan materi pembelajaran:

Literasi dan Numerasi

  • Siswa mampu menjawab pertanyaan pada pesan pagi.
  • Siswa mengenali jenis-jenis hari besar nasional.
  • Siswa mampu membaca interaktif.
  • Siswa mampu membaca lima kata.
  • Siswa mampu membaca terbimbing, dan menjawab lembar kerja menulis untuk kegiatan membaca terbimbing.
  • Siswa mampu menentukan tanggal hari ini dan hari berikutnya.
  • Siswa mampu mempelajari pola gambar yang terdapat pada penanggalan di kalender.
  • Siswa mampu membuat pola gambar yang diinginkan pada kalender yang disediakan.

Penguatan karakter

  • Beriman, bertakwa pada Tuhan YME dan berakhlak mulia, mandiri, bernalar kritis, bergotong-royong, kreatif, dan berkebhinekaan global.

Baca juga: Lowongan Kerja Wings Group untuk Lulusan SMA/SMK, D3 dan S1-S2

SD Kelas 3

Tayangan:

Perayaan Apa yang Kalian Tunggu

Sinopsis:

Shinta bingung karena pensil warnanya hilang. Ternyata pensil warna Shinta dipinjam oleh Dodi, karena Dodi ingin mengikuti lomba memasukkan pensil ke dalam botol. Kak Rara jadi ingat cerita berjudul “Festival Egrang Sutiha”, yang berkisah tentang Sutiha yang ingin ikut lomba naik egrang. Shinta dan Dodi lalu membuat kalimat berdasarkan kosakata baru dari cerita tersebut, yaitu Pendaftaran, Lapangan, Tim, dan Festival. Pada segmen Es Tung Tung, Dodi memberi pertanyaan: jika tanggal 1 Juni itu hari Kamis, hari apakah tanggal 1 Juli? Ikuti cara mudah ala Kak Rara menentukan hari suatu tanggal jika diketahui hari suatu tanggal di bulan yang berbeda dalam tahun yang sama!

Muatan dan materi pembelajaran:

Literasi

  • Menyimak Cerita “Festival Egrang Sutiha”.
  • Menjawab pertanyaan dari cerita “Festival Egrang Sutiha”.
  • Membuat kalimat dari kosakata dalam cerita dengan tepat.
  • Membuat cerita tentang perayaan hari besar nasional.

Numerasi

  • Menentukan hari suatu tanggal jika diketahui hari suatu tanggal pada bulan berbeda dalam tahun yang sama.

Penguatan Karakter

  • Bernalar kritis.
  • Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
  • Mandiri.
  • Kreatif.
  • Berkebhinekaan global.

Baca juga: BUMN Bank Mandiri Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA, D3, S1-S2

SD Kelas 4

Tayangan:

Gerhana Matahari dan Gerhana Bulan

Sinopsis:

Apakah kalian pernah melihat penampakan Gerhana Bulan dan Gerhana Matahari? Mengapa Bumi lebih sering mengalami Gerhana Bulan daripada Gerhana Matahari? Kak Dara dan Sita akan menjawab semua rasa penasaran kamu tentang fenomena alam ini! Kalian juga akan mendengarkan dongeng terjadinya Gerhana Matahari dan Gerhana Bulan dalam kisah “Batara Kala dan Air Abadi”. Kemudian, kalian akan belajar menentukan fakta atau opini tentang kejadian yang berhubungan dengan gerhana tersebut. Setelah itu, kamu juga akan berlatih soal konsep FPB (Faktor Persekutuan Terbesar) berdasarkan data jumlah bantuan yang akan diterima korban bencana kemarau panjang.

Muatan dan materi pembelajaran:

Literasi

  • Teks “Batara Kala dan Air Abadi”.
  • Fakta atau opini.

Numerasi

  • Bilangan prima dan bukan bilangan prima.
  • Konsep FPB (Faktor Persekutuan Terbesar) pada donasi.

Penguatan Karakter

  • Bernalar kritis.
  • Kreatif.
  • Mandiri.

Baca juga: BUMN Bank BNI Buka Lowongan Kerja 2021 untuk Lulusan S1

SD Kelas 5

Tayangan:

Membuat Gerhana

Sinopsis:

Kak Evan mengawali pertemuan dengan bacaan berjudul “Membuat Gerhana”. Dari bacaan ini teman-teman akan mengetahui perbedaan Rotasi dan Revolusi Bumi. Bulan mengelilingi Bumi, sedangkan Bumi juga mengitari Matahari. Ketika Bulan, Bumi, dan Matahari berada pada satu garis lurus, dan cahaya Matahari ke Bulan tertutup oleh Bumi, saat itulah terjadi gerhana. Oh, jadi begitu kejadiannya! Kak Evan dan Keira lalu belajar mengenai ciri ciri kalimat fakta dan opini, dan menebak sebuah kalimat apakah itu fakta atau opini. Mereka juga membuat perkiraan lingkaran yang memiliki perbandingan diameter 1:3 tanpa melakukan pengukuran atau perhitungan, serta menghitung jarak dari Bumi ke Mars.

Muatan dan materi pembelajaran:

Literasi

  • Cerita fiksi berjudul “Membuat Gerhana”.
  • Karangan singkat tentang bacaan “Gerhana Bulan dan Matahari”.
  • Kalimat fakta dan opini.

Numerasi

  • Belajar jarak Bumi dan Bulan serta jarak terdekat antara Bumi dan Mars melalui gambar berskala.

Penguatan Karakter

  • Beriman dan bertakwa pada Tuhan Yang Maha Esa.
  • Berakhlak mulia.
  • Mandiri.
  • Bernalar kritis.
  • Kreatif

SD Kelas 6

Tayangan:

Gerhana Bulan dan Gerhana Matahari

Sinopsis:

Khansa diminta Pak Guru mencatat penampakan Bulan Purnama, Bulan Sabit, dan Bulan Setengah Lingkaran. Kak Rizal lalu membantu Khansa untuk lebih mengerti mengapa Bulan dapat berubah-ubah dan menjelaskan hal tersebut melalui bola tenis, bola pingpong, tali, dan senter. Setelah itu Kak Rizal bercerita tentang empat musim di Bumi akibat terjadinya Revolusi Bumi. Khansa mengerjakan soal kalimat fakta atau opini berdasarkan topik tersebut. Teman-teman juga akan belajar tentang benda langit buatan manusia seperti satelit, yang bergerak mengelilingi Bumi. Berapa luas daerah yang bisa ditempati benda langit buatan manusia tersebut? Tenang, Kak Rizal akan memberitahu caranya!

Muatan dan materi pembelajaran:

Literasi

  • Fase Bulan.
  • Gerhana Bulan dan Gerhana Matahari.
  • Kalimat fakta dan kalimat opini.

Numerasi

  • Luas lingkaran.

Penguatan Karakter

  • Berkebhinekaan global.
  • Berakhlak mulia.
  • Bernalar kritis.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com