Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Lulusan Prodi Manajemen, Benarkah Jadi Incaran Banyak Perusahaan?

Kompas.com - 27/10/2021, 17:14 WIB
A P Sari

Penulis

KOMPAS.com – Bagi perusahaan, investasi dalam inovasi menciptakan peluang besar tumbuh dengan memberikan produk dan jasa yang lebih besar ke pasar.

Dengan kata lain, perusahaan yang mampu berinovasi mampu mengubah peta persaingan pasar.

Untuk mewujudkan hal itu, perusahaan membutuhkan sistem dan sumber daya manusia (SDM) yang kreatif dan inovatif.

Ketua Program Studi (Prodi) Manajemen Universitas Nusa Mandiri (UNM) Instianti Elyana mengatakan, inovasi merupakan dasar dari penggerak bisnis perusahaan.

Meski saat ini inovasi banyak dilakukan lewat pemanfaatan teknologi, tapi tetap saja SDM menjadi kunci utama dalam menjawab kebutuhan pasar yang dibutuhkan perusahaan.

Baca juga: 10 Peluang Kerja Bagi Gen Z dan Prodi Kuliah yang Sesuai

“Maka dari itu, perusahaan membutuhkan SDM unggul yang memiliki kualitas pengetahuan mumpuni di bidang manajemen,” kata Istianti, dikutip dari keterangan pers resminya, Rabu (27/10/2021).

Melalui peran SDM yang unggul, lanjut dia, perusahaan bisa mendapatkan banyak perubahan baru sehingga sasaran atau strategi bisnis bisa tercapai secara maksimal.

Untuk menciptakan SDM unggul, setiap orang harus menjalani rangkaian pengetahuan dan keterampilan penting agar bisa menjadi incaran banyak perusahaan.

Salah satu caranya bisa dilakukan dengan mendaftar di Prodi Manajemen UNM. Sebab, prodi ini akan memberikan banyak keuntungan bagi para mahasiswa ketika mereka lulus.

Penasaran apa saja keunggulan Prodi Manajemen UNM? Simak ulasannya berikut.

Baca juga: Berkat Inovasi Zivar.IoT, Mahasiswa UNM Lolos Penyisihan Kompetisi IEEE YESIST12

1. Punya skill manajerial

Skill manajerial sangat penting dimiliki para manajer. Dengan kemampuan manajerial bagus, pemimpin dapat merencanakan dan menyusun strategi baik yang berguna untuk keberlangsungan perusahaan.

Dengan mendaftar di Prodi Manajemen UNM, para mahasiswa akan banyak belajar mengenai skill manajerial yang baik dan mumpuni.

2. Berjiwa entrepreneur sejati

Pemimpin perusahaan harus memiliki jiwa entrepreneur atau kewirausahaan. Hal ini penting sebagai tolak ukur keberhasilan usahanya.

Berbekal ilmu pengetahuan yang cukup, pemimpin perusahaan bisa membangun dan mengatur segala kebutuhan perusahaan.

Baca juga: Go International, Mahasiswa UNM Ini Masuk 10 Besar Talent Hunt Sparklers Summit 2021

Oleh karenanya, peran lulusan prodi manajemen sangat dibutuhkan agar mampu mengembangkan perusahaan dan memenuhi segala kebutuhan pasar.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com