Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/09/2022, 11:37 WIB
Albertus Adit

Penulis

KOMPAS.com - Indonesia yang merupakan negara tropis punya kekayaan alam yang melimpah. Bahkan persebaran flora dan fauna di Indonesia juga merata.

Tetapi, di beberapa daerah punya ciri khas masing-masing. Seperti di wilayah pulau Sumatera merupakan hutan hujan tropis (Tropis basah) atau tipe iklim Af menurut sistem klasifikasi iklim Koppen.

Bagi siswa yang sedang belajar mengenai flora dan fauna Indonesia, maka berikut ini dijelaskan mengenai persebaran flora dan fauna di Indonesia.

Baca juga: Persebaran Fauna di Indonesia

 

Informasi dirangkum dari laman Repositori Kemendikbud Ristek.

Persebaran flora di Indonesia

1. Kawasan Barat (Bercorak Asiatis)

Sebagian besar wilayah pulau Sumatera dan Kalimantan merupakan hutan hujan tropis (Tropis basah). Hutan hujan tropis merupakan vegetasi yang paling kaya baik jumlah jenis makhluk hidup, maupun dalam sumber daya lahan yang dimilikinya.

Hutan ini didominasi oleh pepohonan besar yang membentuk tajuk berlapis-lapis, ketinggian rata-rata 45 meter, rapat dan selalu hijau sepanjang tahun.

Contoh flora di kawasan barat ialah bunga Raflesia Arnoldi dan anggrek.

2. Kawasan Peralihan (Wallace)

Persebarannya meliputi wilayah pulau Sulawesi, Nusa Tenggara dan kepulauan Maluku dengan iklim kering dan suhu udara relatif lebih panas dibandingkan dengan kawasan Indonesia lainnya.

Contoh vegetasi di daerah ini sabana dan stepa di NTT, hutan pegunungan di Sulawesi serta hutan campuran di Maluku. Contohnya seperti pala, cengkeh, kayu manis, lontar.

Baca juga: 3 Perbedaan AN dan UN, Siswa Sudah Paham?

3. Kawasan Timur (Bercorak Australiatik)

Kawasan ini meliputi pulau Papua dengan iklim Af (hutan hujan tropis). Hutan hujan tropis di Papua memiliki kesamaan dengan hutan hujan tropis yang ada di Australia bagian utara.

Contoh floranya seperti pohon sagu dan nipah, serta hutan mangrove.

Persebaran fauna di Indonesia

Persebaran fauna di Indonesia tidak jauh berbeda dengan persebaran flora, begitu pula dengan faktor yang mempengaruhinya.

Persebaran fauna di Indonesia di bagi atas tiga kawasan yaitu:

1. Kawasan Barat/Asiatis

Kawasan ini meliputi Sumatera, Jawa, Kalimantan dan Bali. Contoh fauna yang hidup dikawasan ini adalah harimau Sumatera, macan tutul, harimau Jawa.

2. Kawasan Tengah/peralihan

Kawasanya meliputi kepulauan Nusa Tengara dan Sulawesi. Sedang contoh faunanya seperti Anoa, Komodo, burung Maleo dan lain-lain.

Baca juga: Kisah Ktut Tantri Wanita Bule yang Bergerilya bersama Bung Tomo, Info bagi Siswa

3. Kawasan Timur/Australiatis

Untuk persebaran fauna di Indonesia timur ini terdapat di Papua dan pulau-pulau di sekitarnya.

Faunanya mempunyai kesamaan dengan fauna yang ada di benua Australia seperti Kanguru, kasuari, kuskus, burung Cenderawasih dan lain-lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com