Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

M Nuh: Silakan Saja Gelar Tandingan UN, tapi...

Kompas.com - 26/09/2013, 07:43 WIB
Ariane Meida

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Menteri Pendidikan dan Kebudayaan M Nuh menyatakan bahwa ia menghargai penolakan penyelenggaraan Ujian Nasional (UN) yang digemborkan Koalisi Reformasi Pendidikan (KRP) melalui Konvensi Rakyat. Meski demikian, dia menegaskan, UN sebagai penentu kelulusan siswa didik tetap tak bisa diganggu gugat.

"Konvensi X, Y, Z itu sparring partner, namun saya sampaikan UN itu persoalan akademik, jadi kajiannya juga akademik," kata Nuh menanggapi Konvensi Rakyat UN yang dimaksudkan KRP sebagai tandingan Konvensi UN Kemendikbud dalam jumpa pers di kantor Kemendikbud, Jakarta Pusat, Rabu (25/9/2013).

Konvensi UN yang akan diselenggarakan Kemendikbud, ujar Nuh, sudah lama dirancang. Pada kegiatan yang dijadwalkan berlangsung pada 26 dan 27 September 2013 ini, kementeriannya akan mengundang para pegiat pendidikan untuk bersama-sama menentukan format UN yang terbaik pada pelaksanaan UN tahun ajaran ini.

"Termasuk yang mengadakan Konvensi Rakyat diundang," kata Nuh. Menurut dia, pelaksanaan UN bukan dilaksanakan demi kepentingan Kemendikbud, melainkan kepentingan para anak didik. Nuh juga menyampaikan, Kemendikbud sudah menggelar Prakonvensi UN di tiga kota di Indonesia, yakni Denpasar, Medan, dan Makassar.

Ketiga kota itu dipilih dimaksudkan untuk mewakili Indonesia bagian tengah, Indonesia bagian barat, serta Indonesia bagian timur. Prakonvensi dari masing-masing daerah membawa usulan manajemen UN, terutama tentang persentase nilai kelulusan. Diusulkan juga masalah pencetakan serta distribusi soal UN, apakah akan dipusatkan atau dilaksanakan di masing-masing provinsi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com