KOMPAS.com - Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDP-KS) membuka pendaftaran Seleksi Nasional Beasiswa Sawit Indonesia (SNBSI) 2020 hingga 31 Juli 2020.
Beasiswa ini bekerja sama dengan 6 Lembaga Penyelenggara Beasiswa Pendidikan Sawit di bawah koordinasi Asosiasi Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Sawit Indonesia (Alpensi) untuk pendidikan vokasi jenjang D1, D3, dan D4.
Lembaga tersebut ialah Akpy-Stiper Yogyakarta (D1), Politeknik LPP Yogyakarta (D3/D4), Politeknik Citra Widya Edukasi Bekasi (D3/D4), Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Agrobisnis Perkebunan Medan (D4), Politeknik Kampar Riau (D3) serta Institut Teknologi Sains Bandung Bekasi (D3).
Baca juga: Beasiswa D3 Angkasa Pura I, Kuliah Gratis dan Dapat Uang Saku
Tujuan pemberian beasiswa ialah dalam rangka pendanaan dan mendukung Pengembangan Sumber Daya Manusia Perkebunan Kelapa Sawit.
Beasiswa ini terbuka untuk putra-putri pelaku perkebunan kelapa sawit di Indonesia. Berikut informasinya:
1. Biaya pendidikan penuh.
2. Transportasi PP ke/dari kampus.
3. Biaya asrama/ kamar kos.
4. Uang saku.
5. Uang buku.
6. Magang di perkebunan besar.
7. Sertifikat kompetensi.
Baca juga: Mendikbud: Perguruan Tinggi di Semua Zona Dilarang Kuliah Tatap Muka
Peserta Umum
a. Putra/Putri Keluarga pelaku perkebunan kelapa sawit Indonesia, yaitu:
b. Lulusan SLTA (SMA/SMK/MA) tahun 2018, 2019 atau tahun 2020 dari semua jurusan.