KOMPAS.com - Sarapan merupakan pengawal hari yang penting bagi anak-anak. Tahukah orangtua bahwa sarapan memberikan banyak manfaat baik?
Sarapan tidak hanya bisa memberikan energi untuk bekal aktivitas anak di sekolah. Dengan sarapan terlebih dahulu, anak juga akan lebih mudah berkonsentrasi dan bersemangat dalam menjalani aktivitas.
Selain itu, ada beberapa manfaat lain dari sarapan yang perlu ayah bunda ketahui. Dilansir dari laman Paudpedia Kemendikbud Ristek, berikut ulasannya:
Baca juga: Agar Otak Optimal Saat UTBK 2022, Ahli Gizi: Pilih Menu Sarapan Ini
Sarapan pagi merupakan suatu hal yang sangat penting. Terdapat beragam manfaat yang bisa kita dapatkan dari sarapan di antaranya adalah meningkatkan energi.
Begitu juga halnya dengan anak usia dini, oleh karena itu orangtua dapat memilih sarapan dengan kandungan serat dan nutrisi yang tinggi untuk si buah hati. Serat dan nutrisi akan diproses oleh tubuh menjadi energi sehingga membuat si kecil menjadi lebih bersemangat ketika beraktivitas di sekolah
Kadar gula akan mengalami penurunan saat tidur, sebab pada saat itu tubuh sedang tidak melakukan pembakaran.
Orangtua dapat memulihkannya, dengan cara memberikan sarapan yang mengandung karbohidrat setiap pagi kepada anak. Dengan rutin memberikan sarapan setiap pagi kepada si buah hati, membuat metabolisme dalam tubuh anak dapat terjaga.
Baca juga: 4 Penyebab Anak Sulit Memahami Pelajaran dan Solusinya
Selanjutnya, manfaat sarapan untuk anak yaitu dapat menambah konsentrasi. Jadi, jika buah hati orangtua tidak sarapan akan memiliki kecenderungan lamban saat menjalani aktivitas dan juga mempunyai tingkat konsentrasi yang rendah.
Oleh karenanya sarapan merupakan aktivitas yang penting diberikan setiap paginya kepada si kecil. Nutrisi serta energi yang bersumber dari menu sarapan pagi menjadikan si kecil mempunyai rentang waktu konsentrasi yang lebih lama.
Sarapan setiap pagi, merupakan rutinitas yang sangat penting dilakukan terutama bagi anak sebelum melakukan aktivitas.
Selain itu, menu sarapan yang kaya akan nutrisi dapat pula membantu dalam pemenuhan kebutuhan gizi tubuh si kecil.
Makanan yang mengandung karbohidrat, vitamin, protein dan mineral merupakan makanan yang kaya akan nutrisi. Di mana kandungan makanan tersebut, memiliki peranan yang sangat penting dalam menjaga kesehatan, mencegah kekurangan gizi dan meningkatkan tumbuh kembang si kecil.
Baca juga: 6 Aplikasi Game Belajar Matematika Menyenangkan bagi Anak
Rutin sarapan pagi juga dapat meminimalisir risiko kegemukan atau obesitas pada anak. Pasalnya, anak yang tidak sarapan lebih berpotensi untuk mengganti makan paginya dengan camilan yang mengandung banyak lemak, garam, dan gula sehingga berat badan anak menjadi tidak terkontrol.
Resiko berikutnya adalah anak dapat terkena beragam penyakit kronis, seperti diabetes pada anak hingga penyakit kardiovaskuler. Sementara, anak yang rutin sarapan pagi justru lebih mungkin terhindar dari berbagai penyakit tersebut.
Orangtua perlu mengetahui bahwa dengan sarapan setiap pagi sebelum melakukan aktivitas, akan membantu si kecil dalam mengontrol emosi dan menjaganya tetap stabil. Oleh sebab itu, jika orangtua ingin buah hati ceria sepanjang hari, pastikan mereka sarapan ya sebelum beraktivitas.
Ternyata selain bermanfaat bagi kesehatan tubuh, sarapan juga dapat membantu anak dalam mengoptimalkan kerja otak. Seperti halnya tubuh, otak si kecil juga memerlukan banyak nutrisi untuk membantu anak dalam mengingat dan berpikir.
Baca juga: Tanpa Hukuman, Ini Cara Sukses BPK Penabur Latih Kedisiplinan Siswa
Aktivitas sarapan setiap pagi si kecil, memiliki pengaruh terhadap prestasinya. Gizi serta nutrisi yang dikonsumsi ketika sarapan pagi dapat menstimulus kecerdasan otak. Hasilnya, otak dapat berfungsi secara baik dan maksimal dalam menyimpan memori.
Berdasarkan ulasan di atas maka orangtua harus makin rajin mempersiapkan sarapan bagi anak-anak. Usahakan agar sang buah hati tidak melewatkan sarapan pagi yang sehat.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.