Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Tertarik Kuliah PTN? Ini 5 Tips Memilih Kampus Swasta Terbaik

Kompas.com - 20/06/2023, 12:32 WIB
Albertus Adit

Penulis

Sumber Aku Pintar

KOMPAS.com - Bagi yang tidak tertarik untuk kuliah di Perguruan Tinggi Negeri (PTN), maka bisa memilih kampus swasta.

Maka dari itu calon mahasiswa butuh tips memilih kampus swasta terbaik. Hal ini penting karena memilih kampus juga sama halnya seperti memilih jurusan kuliah.

Jika memilih kampus swasta maka harus siap dengan segala hal, termasuk biaya kuliahnya. Meski demikian, PTS tidak kalah bagus dari kampus negeri.

Meski demikian, kampus swasta juga belum tentu mahal. Sebab di PTS juga ada beasiswa dari pemerintah yakni KIP Kuliah. Atau beasiswa lainnya.

Baca juga: 4 Kelebihan dan Kekurangan Kuliah Online, Calon Mahasiswa Cek Dulu

Melansir laman Aku Pintar, berikut ini dijelaskan mengenai tips memilih kampus swasta terbaik.

Tips memilih kampus swasta terbaik

1. Sesuaikan jurusan kuliah incaran

Biasanya, orang yang dari awal minat bakat di jurusan tertentu, maka akan mencari kampus yang memiliki jurusan kuliah incaran.

Jurusan kuliah di kampus itu biasanya jadi favorit atau banyak diincar oleh calon mahasiswa. Bahkan lulusannya juga dikenal unggul.

Jadi, kamu punya keleluasaan untuk memilih perguruan tinggi swasta yang tepat, yang sesuai dengan bidang ilmu yang ingin kamu pelajari.

2. Punya fasilitas dan sarpras mendukung

Tentu, ada satu alasan memilih kuliah di perguruan tinggi swasta, yakni karena punya fasilitas kuliah yang bagus. Namun yang kamu butuhkan di perguruan tinggi itu tidak melulu kuliah saja.

Kamu juga perlu mengembangkan diri dengan cara lain, di luar kelas kuliah. Misalnya sebagai mahasiswa teknik, boleh banget kamu ikutan UKM seni atau sebaliknya.

Baca juga: 9 Perbedaan Sekolah dan Kuliah, Info bagi Calon Mahasiswa

Jdi jangan sia-siakan waktumu di perguruan tinggi dengan tidak mengeksplorasi bakat yang mungkin masih terpendam, minat yang mungkin malu-malu kamu simpan selama ini, atau bahkan mencoba keluar dari zona nyamanmu.

Maka dari itu, penting banget kamu memilih perguruan tinggi swasta yang tepat, yang memiliki daya dukung agar kamu dapat melakukan eksplorasi tersebut.

3. Pilih lokasi yang cocok

Tentu saja, memilih perguruan tinggi swasta yang tepat di rantau harus dilakukan dengan tetap memperhatikan jurusan pilihan, akreditasi, rekam jejak alumni, sampai biaya.

Bukan berarti kamu random ingin tinggal di kota Z, terus kuliah di universitas swasta di kota tersebut, di jurusan apa saja. Jadi tidak seperti itu.

Karena kuliah di kampus swasta, maka biasanya PTS cenderung menawarkan fleksibilitas jadwal sampai pembiayaan kuliah, yang biasanya lebih sulit diperoleh dari universitas negeri.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com