Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ners Unair: Ciri-ciri ISPA pada Anak Berikut Cara Mencegahnya

Kompas.com - 09/09/2023, 22:37 WIB
Albertus Adit

Penulis

Sumber Ners Unair

KOMPAS.com - Polusi udara harus dihindari oleh masyarakat. Apalagi oleh anak-anak. Jangan sampai anak akan terkena dampak negatif dari polusi udara.

Terlebih jika sampai terkena Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA). Tapi, seperti apa ciri-ciri ISPA pada anak?

Dilansir dari laman Ners Universitas Airlangga (Unair), ISPA adalah penyakit yang paling sering diderita anak dan semua anak dapat mengalaminya.

Tentu hal ini bisa disebabkan karena sistem kekebalan tubuh anak lebih rentan dibandingkan orang dewasa.

Baca juga: 10 Tips Hidup Sehat dari Ners Unair

Tak hanya itu, virus dan bakteri penyebab ISPA bisa menyebar dan menular dengan hanya menghirup percikan droplet saat penderitanya batuk atau bersin.

Bahkan penyebaran juga bisa terjadi ketika memegang benda yang telah terkontaminasi virus atau kuman penyebab ISPA dan secara tak sadar menyentuh hidung atau mulutnya.

Ciri-ciri ISPA pada anak

Tentunya, anak-anak yang terinfeksi ISPA akan mengalami beberapa gejala seperti:

1. Hidung tersumbat atau pilek, bersin, dan batuk-batuk.

2. Penumpukan lendir pada anak bisa dirasakan jika kita menggendong atau memeluk anak yaitu adanya perbedaan rasa getar pada dinding dada depan maupun punggung anak.

3. Selain itu, anak juga akan lebih sering bersin.

4. Infeksi saluran pernapasan atas dapat ditandai dengan sakit tenggorokan yang menyebabkan suara serak, mata terasa sakit, berair, dan kemerahan.

Cara mencegah ISPA

Karena itu, orangtua harus bisa melakukan upaya pencegahan yakni dengan meningkatkan daya tahan tubuh (imunitas). Cara mencegah ISPA antara lain:

1. Berjemur

Adapun manfaat jemur pagi adalah untuk meningkatkan dan menguatkan sistem imun atau kekebalan tubuh.

Baca juga: 7 Cara Menjaga Kesehatan Mata dari Ners Unair

Hal ini disebabkan karena sinar matahari dapat membuat tubuh kita menghasilkan lebih banyak sel darah putih, terutama limfosit yang berfungsi membantu mencegah terjadinya infeksi.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com