KOMPAS.com- Bina Nusantara (Binus) University menyelenggarakan "Welcoming Binusian 2022" serentak di wilayah Jakarta, Alam Sutera, Bekasi, Bandung dan Malang (23/8/2018). "Welcoming Binusian 2022" merupakan Pekan Orientasi Mahasiswa Baru ala Binus yang diberi nama First Year Program (FYP).
Tahun ini FYP mengangkat tema “Be Lifelong Learners Through Fostering And Empowering".
1. Serentak di seluruh kampus
FYP merupakan istilah program menyambut mahasiswa baru yang akan menempuh perkuliahan selama 4 tahun. Program ini merupakan kegiatan wajib diikuti mahasiswa baru (atau yang disebut Freshmen) sebelum memasuki awal perkuliahan di Binus.
Tahun ini, FYP diikuti lebih dari 8.000 Binusian yang tersebar di area kampus Binus mulai dari Kampus Anggrek, Kampus Syahdan, Kampus Kijang, Kampus Alam Sutera, Kampus Senayan hingga Kampus Bekasi.
Belakangan pemerintah gencar mengajak perguruan tinggi terus berbenah dalam melakukan evaluasi terhadap kegiatan-kegiatan program orientasi mahasiswa sehingga stigma orientasi tidak cenderung ke hal-hal yang negatif.
2. Melepas stigma negatif orientasi
Melalui FYP ini para mahasiswa baru diharapkan dapat memahami visi, misi, nilai Binus agar terbangun sikap dan perilaku positif dalam menuntaskan tugas-tugas belajar.
FYP terdiri dari 2 kegiatan, yaitu Freshmen Enrichment Program (FEP) dan FYP Session. FEP terdiri dari General Orientation selama 1 minggu dan Academic Orientation selama 2 minggu.
Pada General Orientation, mahasiswa baru diperkenalkan sikap dan perilaku positif terhadap kehidupan perkulihan di Binus. Sedangkan selama Academic Orientation, mahasiswa baru akan dipersiapkan dengan berbagai kemampuan belajar yang dapat membantu menemukan strategi belajar sesuai jurusan yang dijalaninya.
Setelah mengikuti FEP, para mahaiswa baru akan mengikuti FYP Session pada semester 1 dan 2. Selama di tahun pertama ini, mereka akan diberikan berbagai kegiatan membantu beradaptasi dengan kehidupan kampus, mulai dari perkuliahan, pengenalan potensi diri, kehidupan sosial, penguatan kemampuan berbahasa Inggris dan juga hal-hal terkait social awareness.
3. Pendampingan khusus
Fakta menarik dalam kegiatan FYP Binus adalah Freshmen Leader (FL), Freshmen Partner (FP) dan English Tutor (ET) FYP yang merupakan mahasiswa pendamping mahasiswa baru selama FEP.
FP akan mendampingi mahasiswa setahun penuh dalam menyesuaikan diri dalam perkuliahan, dan ET akan siap membantu mengasah kemampuan berbahasa Inggris.
Seluruh mahasiswa yang berperan selama kegiatan FYP ini merupakan mahasiswa-mahasiswi pilihan dan telah menjalani proses seleksi dan pembekalan. Program seperti ini merupakan salah satu cara Binus membuat program orientasi mahasiswa baru jauh dari kesan kekerasan.
Peran FL dan FP lebih sebagai mitra yang siap sedia menjembatani komunikasi antara universitas dan mahasiswa baru.
“Dengan berlangsungnya First Year Program 2018 ini, diharapkan Binus dapat terus membangun anak bangsa dalam memberikan nilai kontribusi serta memberdayakan dan membina nusantara yang lebih baik lagi” ujar Bernard Gunawan, Ketua Yayasan Binus.
https://edukasi.kompas.com/read/2018/08/23/22063251/binus-ajak-8-ribu-mahasiswa-baru-menjadi-manusia-pembelajar