Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

15 Acara Seru Ini Harus Kamu Ikuti di IIBF 2018

KOMPAS.com - Seratusan lebih acara akan digelar selama 5 hari berlangsungnya Indonesia International Book Fair (IIBF) 2018, 12-16 September 2018 di Jakarta Convention Center, Jakarta.

Termasuk diantaranya, panitia menyiapkan beragam seminar dan talkshow, menghadirkan banyak penulis buku, inspirator dan praktisi di bidang perbukuan. Penulis-penulis terkemuka yang sedang diminati oleh para penikmat buku Tanah Air akan jadi narasumber, antara lain Maudy Ayunda, Eka Kurniawan, Feni Rose, Maman Suherman dan Faza Meonk. 

Tak ketinggalan, penulis luar negeri yang sedang bersinar seperti Rilla Melati dari Singapura dan Alfredo Santos dari Filipina ikut berbagi inspirasi di panggung IIBF 2018 yang berada di Cenderawasih Room dan Plenary Hall, Jakarta Convention Center (JCC).

Semua program dan acara di IIBF 2018 diadakan gratis, sama halnya dengan akses masuk ke areal pameran yang juga gratis alias tanpa tiket berbayar.

Berikut beberapa acara seru di IIBF 2018 yang dapat diikuti:

Temu penulis dalam negeri

1. Maudy Ayunda akan bercerita banyak seputar perjalanannya meraih cita-cita dan mimpinya. Aktris dan penyanyi idola anak muda ini dijadwalkan bertemu dengan para penggemar sambil menceritakan bukunya, #DearTomorrow, yang berisi catatan dan inspirasi khas milenial, 15 September 2018.

2. Di hari yang sama, para pengunjung berkesempatan bertemu dan berinteraksi dengan Eka Kurniawan dalam talkshow "Ngobrolin Cinta Tak Ada Mati; Dari Buku ke Film”. Bincang-bincang ini menghadirkan tiga narasumber lain, yaitu sutradara Wregas Bhanuteja dan praktisi dari penerbit Gramedia Pustaka Utama (GPU) serta Forum Jurnal Ruang.

3. Sementara untuk para pencipta konten kreatif, IIBF 2018 dan Bekraf menghadirkan bincang-bincang konten kreatif bersama kreator “Si Juki” Faza Meonk, komikus Jasmine H Surkatty, Wakil Ketua Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Ricky Joseph Pesik dan novelis Shienny MS, Sabtu (15/9/2018).

4. Sehari sebelumnya, Jumat (14/9/2018), ada bedah buku terbaru “Bhinneka Tunggal Cinta” bersama sang penulis Maman Suherman.

5. Bagi para pemerhati literasi dan calon penulis buku, jangan lewatkan talkshow seputar ISBN bersama Perpustakaan Nasional pada hari Kamis (13/9/2018), dan bincang-bincang seputar budaya lokal dan naskah tulisan dengan tema “Indonesia Negeri Penuh Inspirasi” bersama penulis Ziggy Zezsyazeoniennazabrizkie dan Alnira, Jumat (14/9/2018).

6. Di hari Sabtu, masih ada diskusi buku “Kenapa Harus Nginggris?” bersama Ivan Lanin.

7. Pada hari terakhir perhelatan IIBF 2018, panitia menggelar beberapa peluncuran dan bedah buku menarik, seperti bedah buku “I am Sarahza” bersama Hanum Rais, dan peluncuran buku “The Secret of Nekat Presenter” karya Feni Rose.

8. Orangtua dan anak calon penulis juga bisa mengikuti KPCI Roadshow: Terbitkan Karya Anak Bersama KKPK (Kecil-Kecil Punya Karya).

Temu penulis luar negeri

Para narasumber yang hadir sepanjang lima hari pameran juga berasal dari penerbit, penulis dan praktisi perbukuan luar negeri. Mulai hari pertama, mereka akan berbagi seputar industri buku, konten dan kreativitas.

9. Aktris dan penulis Singapura, Rilla Melati, akan mengupas konten kreatif untuk anak dalam talkshow “Rediscovering Fun in Creating Creative Content for Singapore Malay Kids”, 12 September 2018.

10. Setelah itu, ada “ASEAN Book Council Program” bersama Yayasan Pembangunan Buku Negara (YPBN), Malaysia.

11. Kegiatan di hari pertama ini dilanjutkan diskusi panel seputar wanita dan konten bisnis dengan tema "Women in Content Business—Ideas and Strategies”. Sesi hasil kerja bareng Frankfurter Buchmesse dan Goethe Institut itu diisi sutradara sekaligus penulis Anja von Kampen, Editor Senior Ullstein Kristine Kress, dan Ketua Komite Buku Nasional Indonesia Laura Prinsloo; serta dipandu oleh Claudia Kaiser, Vice President Business Development Frankfurt Book Fair.

12. Acara lain tak kalah menarik adalah talkshow bersama Moslem Council of Elders, Uni Emirat Arab, peluncuran buku anak “Cycle II” karya Alfredo Santos dari Filipina, serta peluncuran buku Indonesia-Malaysia “Anak Mat Lela Gila” dan “Harimau! Harimau!”.

Pelatihan penulis

Selain inspirasi dan wawasan dari para pakar dan penulis, IIBF 2018 akan diramaikan dengan tiga pelatihan atau workshop untuk para pembuat konten dan penulis buku.

13. Pada hari Kamis, IIBF menggelar workshop Penulisan Buku Anak dengan tema “Creating Narratives for Engaging Picture Books” bersama 2 pakar kompeten, yaitu Alfredo Santos, penulis sekaligus Manager Penerbitan Buku Pendidikan Asia Tenggara Room to Read, Filipina; Chatarina Trihastuti, Koordinator Proyek Penerbitan Buku Provisi Education; dan dimoderatori penulis teenlit Moemoe Rizal dari Provisi Education.

14. Lalu ada workshop/seminar seputar lisensi buku anak dengan tema “How to Make Most Out of Your Content and Increase income: Licensing Children's Book Content” bersama Sylivia Schuster dari Carlsen Publisher, Jerman. Kegiatan yang juga didukung oleh Frankfurter Buchmesse ini akan diadakan pada hari Jumat.

15. Keesokan harinya, pelatihan yang tak kalah menarik akan digelar di Summit Room dengan tema “Memfilmkan Buku & Membukukan Film”. Pelatihan para pembuat konten kreatif lintas bidang tersebut berlangsung selama lima jam, menghadirkan Ody Mulya Hidayat (produser), Putut Widjanarko (VP. Operation PT. Mizan Publika), Meiske Taurisia (Produser Film Posesif, Arjuna), Fajar Bustomi (Sutradara Film Dilan 1990), dan Sekar Ayu Asmara (Penulis, Produser, Sutradara) selaku moderator workshop.

https://edukasi.kompas.com/read/2018/09/12/19040221/15-acara-seru-ini-harus-kamu-ikuti-di-iibf-2018

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke