Salin Artikel

Direksi Telkom Berbagi Inspirasi dengan 3.000 Mahasiswa di Palembang

Kegiatan tersebut dilaksanakan melalui program BUMN Goes to Campus yang diinisiasi oleh Kementerian BUMN sebagai salah satu rangkaian kegiatan peringatan hari ulang tahun ke-21 Kementerian BUMN. Program ini juga menjadi salah satu langkah meningkatkan pemahaman peran BUMN dalam pembangunan nasional.

BUMN Goes to Campus di Universitas Muhammadiyah Palembang ini diisi dengan talkshow yang menghadirkan Deputi Bidang Infrastruktur Bisnis Kementerian BUMN Hambra, Rektor Universitas Muhammadiyah, Dr. Abid Djazuli, Direktur Human Capital Management Telkom sekaligus Ketua Forum Human Capital Indonesia (FHCI) Herdy Harman dan milenial entrepreneur lokal Fifie H Boy.

Dalam sesi talkshow, Direktur Human Capital Management Telkom Herdy Harman mengatakan bahwa seiring berjalannya waktu BUMN terus memperkuat posisinya untuk memberikan kontribusi terbaiknya kepada masyarakat.

"Artinya, BUMN hadir tidak hanya dalam hal pembangunan ekonomi dan peningkatan kesejahteraan, tapi juga memberikan kesempatan yang luas bagi generasi muda untuk berkarya melalui berbagai program," kata Herdy.

Beberapa program itu di antaranya Siswa Mengenal Nusantara, Rekrutmen Bersama, Spirit of Millenials dan BUMN Goes to Campus. Sesuai namanya, lanjut Herdy, yakni BUMN Goes To Campus, setiap BUMN hadir di tengah mahasiswa di seluruh Indonesia untuk memberikan inspirasi dan semangat berkarya.

Herdy menambahkan, memasuki era industri 4.0 dan menghadapi tantangan disruptif saat ini, Telkom sendiri memiliki konsep pengelolaan human capital yang mencakup aspek people, culture, organization dan digitizing process.

"Ada 5 aspek utama yang kami cari dalam menemukan talent terbaik, yakni berkarakter kuat, kompetensi terbaik, punya kompetensi digital dengan disruptive mindset, kolaboratif serta memiliki social awareness. Ini yang kami bagikan ke mahasiswa," ujar Herdy.

Lebih lanjut Herdy menjelaskan, untuk membentuk talent dan leader terbaik, Telkom menjalankan filosofi Great People dalam membangun kedua sosok itu, mulai proses rekrutmen, pengelolaan kompetensi karyawan, pemberian reward dan program eksklusif untuk karyawan terpilih, work life integration hingga masa pensiun nantinya.

"Dengan konsep ini diharapkan lulusan terbaik dari seluruh universitas di Indonesia dapat tertarik dan menjadi best talent di BUMN, khususnya di Telkom," ucap Herdy.

Untuk itulah, dalam rangka memperingati HUT Kementerian BUMN tahun ini Telkom melaksanakan program BUMN Goes to Campus di Provinsi Sumatera Selatan, tepatnya di Universitas Muhammadiyah Palembang. Sementara itu, BUMN lain juga melakukan kegiatan serupa di beberapa universitas, seperti Semen Indonesia di Universitas Bung Hatta, Padang dan Perusahaan Gas Negara (PGN) di Universitas Santo Thomas, Medan.

“Beberapa tahun lalu BUMN sudah melaksanakan kegiatan ini, tapi masih dilakukan sendiri-sendiri. Sekarang waktunya bersinergi membuat beberapa kegiatan secara masif untuk kepentingan bersama," kata Hambra, Deputi Bidang Infrastruktur Bisnis Kementerian BUMN.

Selesai sesi berbagi oleh para direksi, acara juga dilanjutkan dengan sesi berbagi oleh kalangan milenial BUMN dan Youtubers seputar bidang yang mereka geluti dan menjadi inspirasi milenial untuk berkarya.

Rektor Universitas Muhammadiyah, Dr. Abid Djazuli, dalam sambutannya mengatakan kerjasama dengan Telkom akan terus dikembangkan. Untuk itulah, pada kesempatan tersebut juga dilakukan penandatanganan kerja sama antara FHCI dan Universitas Muhammadiyah Palembang, termasuk penyerahan sejumlah bantuan untuk pengembangan kampus, antara lain perlengkapan laboratorium dan bantuan dana pendidikan untuk mahasiswa berprestasi. 

https://edukasi.kompas.com/read/2019/04/24/18551741/direksi-telkom-berbagi-inspirasi-dengan-3000-mahasiswa-di-palembang

Terkini Lainnya

Seleksi PPG Guru Tertentu 2025 Dibuka 3 Batch, Ini Kriteria Guru yang Bisa Ikut

Seleksi PPG Guru Tertentu 2025 Dibuka 3 Batch, Ini Kriteria Guru yang Bisa Ikut

Edu
Program Wajib Belajar 13 Tahun Akan Diatur dalam RUU Sisdiknas

Program Wajib Belajar 13 Tahun Akan Diatur dalam RUU Sisdiknas

Edu
Guru Besar Pertama Polimedia Tegaskan Peran Penting Pendidikan Pancasila di Era Digital

Guru Besar Pertama Polimedia Tegaskan Peran Penting Pendidikan Pancasila di Era Digital

Edu
Mahasiswi FK Unhas jadi Joki UTBK, Punya IPK Tinggi dan Peserta Olimpiade Sains

Mahasiswi FK Unhas jadi Joki UTBK, Punya IPK Tinggi dan Peserta Olimpiade Sains

Edu
Beasiswa 'Fully Funded' LPDP-UIII 2025 untuk Kuliah S3 Dibuka, Ada 4 Pilihan Prodi

Beasiswa "Fully Funded" LPDP-UIII 2025 untuk Kuliah S3 Dibuka, Ada 4 Pilihan Prodi

Edu
Dedi Mulyadi Akan Jemput Anak Tak Patuh, Orangtua: Mau Dibawa ke Mana?

Dedi Mulyadi Akan Jemput Anak Tak Patuh, Orangtua: Mau Dibawa ke Mana?

Edu
Akademisi Minta Pemerintah Lindungi Hak Masyarakat dalam Pengelolaan Hutan

Akademisi Minta Pemerintah Lindungi Hak Masyarakat dalam Pengelolaan Hutan

Edu
Pendaftaran Pendidikan Profesi Guru Tertentu 2025 Dibuka, Cek Alurnya

Pendaftaran Pendidikan Profesi Guru Tertentu 2025 Dibuka, Cek Alurnya

Edu
Seleksi PPG Guru Tertentu 2025 Batch 1 Dimulai, Peserta Capai 325.000

Seleksi PPG Guru Tertentu 2025 Batch 1 Dimulai, Peserta Capai 325.000

Edu
SPMB 2025 Dimulai Mei, Simak Syarat Daftarnya untuk Semua Jalur

SPMB 2025 Dimulai Mei, Simak Syarat Daftarnya untuk Semua Jalur

Edu
Ukrida Gelar Wisuda Ke-67, Tegaskan Komitmen Pendidikan Tinggi Berdampak bagi Masyarakat

Ukrida Gelar Wisuda Ke-67, Tegaskan Komitmen Pendidikan Tinggi Berdampak bagi Masyarakat

Edu
Syarat Jalur PPKB dan Seleksi Prestasi UI 2025, Buka sampai 2 Juni

Syarat Jalur PPKB dan Seleksi Prestasi UI 2025, Buka sampai 2 Juni

Edu
Mau Masuk PTN Jalur Mandiri Tanpa Uang Pangkal? Cek 5 PTN Ini

Mau Masuk PTN Jalur Mandiri Tanpa Uang Pangkal? Cek 5 PTN Ini

Edu
Sekolah di Jakarta Tetap Boleh Gelar Wisuda Selama Tak Beratkan Orangtua Murid

Sekolah di Jakarta Tetap Boleh Gelar Wisuda Selama Tak Beratkan Orangtua Murid

Edu
Sindikat Kecurangan UTBK SNBT 2025 di Unhas Terbongkar, Petugas IT Kampus Terlibat

Sindikat Kecurangan UTBK SNBT 2025 di Unhas Terbongkar, Petugas IT Kampus Terlibat

Edu
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke