KOMPAS.com- Pendaftaran SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri) tahun 2020 melalui registrasi akun LTMPT (Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi Negeri) sesuai jadwal akan dibuka hari ini (2/12/2019).
Jalur SNMPTN merupakan jalur seleksi PTN berdasarkan nilai akademik saja atau nilai akademik dan prestasi lainnya sesuai yang ditetapkan oleh PTN dengan biaya ditanggung
oleh pemerintah.
Hal penting untuk diketahui calon peserta SNMPTN, UTBK, dan SBMPTN 2020 yaitu diterapkannya kebijakan Single Sign On (SSO) yang merupakan tahap awal dari pendaftaran SNMPTN, UTBK, dan SBMPTN 2020.
Setiap peserta wajib memiliki akun LTMPT dengan melakukan registrasi akun melalui laman https://portal.ltmp t.ac.id.
Waktu untuk registrasi akun LTMPT dibagi menjadi dua, yaitu untuk PDSS dan SNMPTN, dilaksanakan tanggal 2 Desember 2019 sampai 7 Januari 2020 dan registrasi akun LTMPT untuk UTBK dan SBMPTN dilaksanakan tanggal 7 Februari - 5 April 2020.
Terkait pendaftaran SNMPTN 2020 atau dibukanya pendaftaran akun LTMPT, berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan:
Cara dan tahapan registrasi
1. Membuat akun LTMPT bagi semua calon pendaftar SNMPTN, UTBK, dan SBMPTN melalui laman https://portal.ltmpt.ac.id.
2. Pengisian PDSS (Pangkalan Data Sekolah dan Siswa).
3. Pemeringkatan Siswa oleh Sekolah
4. Pengumuman Peserta yang Eligible untuk mendaftar SNMPTN
5. Pemilihan PTN dan Program Studi dengan ketentuan:
6. Mengunggah Portofolio bagi peserta yang memilih program studi Bidang Seni dan Olahraga
Syarat sekolah
1. Memiliki NPSN (Nomor Pokok Sekolah NAsional)
2. Ketentuan pemeringkatan siswa SMA/MA/SMK menggunakan basis akreditasi dengan ketentuan:
3. Mengisi pangkalan data sekolah dan siswa (PDSS)
Syarat Siswa
1. Siswa SMA/MA/SMK kelas terakhir (kelas 12) pada tahun 2020 yang memiliki prestasi unggul Memiliki prestasi akademik dan memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh masing-masing PTN.
2. Memiliki NISN (Nomor Induk Siswa Nasional) dan terdaftar di PDSS Memiliki nilai rapor semester 1-5 yang telah diisikan di PDSS Peserta yang memilih program studi bidan seni dan olahraga wajib mengunggah portofolio.
3. Pemilihan Program Studi Setiap siswa diperbolehkan memilih dua program studi dari satu PTN atau dua PTN Disarankan untuk tidak lintas minat (tergantung ketentuan PTN yang dituju).
Jadwal SNMPTN 2020
1. Peluncuran Sistem PMB 2020: 15 November 2019
2. Registrasi Akun LTMPT: 2 Desember 2019 - 07 Januari 2020
3. Pengisian PDSS: 13 Januari - 06 Februari 2020
4. Pemeringkatan Siswa oleh Sekolah: 13 Januari - 06 Februari 2020
5. Pengumuman Siswa Eligible daftar SNMPTN: 13 Januari – 06 Februari 2020
6. Pendaftaran SNMPTN: 11 - 25 Februari 2020
7. Pengumuman Hasil SNMPTN: 04 April 2020 pukul 15.00 WIB
8. Pendaftaran Ulang Peserta yang lulus SNMPTN: Lihat di laman masing-masing PTN
https://edukasi.kompas.com/read/2019/12/02/07000031/pendaftaran-snmptn-dibuka-hari-ini-ini-cara-registrasi-akun-ltmpt