Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perbandingan Jumlah Siswa yang Lolos dan Gagal SNMPTN 6 Tahun Terakhir

KOMPAS.com - Pengumuman Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2020 akan dilangsungkan pada hari ini, Rabu (8/4/2020), pukul 13.00 WIB.

Jumlah siswa yang mengikuti SNMPTN 2020 berjumlah sekitar 500.000 siswa se-Indonesia. Namun, dari jumlah tersebut hanya sekitar 110.000 atau 22 persen siswa yang akan lolos SNMPTN dan selanjutnya melakukan proses penerimaan di PTN pilihan.

Bagi siswa yang belum lolos SNMPTN, tak perlu berlama-lama patah semangat. Selain kamu tak sendiri, ini merupakan perjalanan awal menuju Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2020 maupun seleksi mandiri universitas.

Melansir Rencanamu.id, setiap tahun, jumlah peserta yang lolos SNMPTN jumlahnya selalu lebih sedikit dari yang mendaftar SNMPTN.

Bahkan, juga terjadi penurunan jumlah pendaftar SNMPTN tahun 2018 dan 2019 sebanyak 107.608 siswa.

Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) menjelaskan penurunan jumlah pendaftar ini disebabkan karena adanya pengetatan jalur SNMPTN, sehingga diperoleh calon mahasiswa yang benar-benar berkualitas melalui jalur ini.

Pengetatan jalur SNMPTN ini disesuaikan dengan akreditasi sekolah. Sekolah berakreditasi A diperketat dari 50 persen menjadi 40 persen. Sekolah berakreditasi B diperketat dari 35 persen menjadi 25 persen dan sekolah berakreditasi C diperketat dari 15 persen menjadi 5 persen.

Berikut perbandingan siswa pendaftar dan lolos SNMPTN dalam 5 tahun terakhir, melansir Rencanamu.id.

SNMPTN 2014

  • Kuota minimal yang diterima 50 persen
  • Diikuti oleh 63 PTN
  • Jumlah pendaftar 777.536 orang
  • Jumlah diterima 125.406 orang

SNMPTN 2015

  • Kuota minimal yang diterima 50 persen
  • Diikuti oleh 63 PTN
  • Jumlah pendaftar 852.093 orang
  • Jumlah diterima 137.005 orang
  • Jumlah siswa penerima bidikmisi 31.908 orang

SNMPTN 2016

  • Kuota minimal yang diterima 40 persen
  • Diikuti oleh 78 PTN
  • Jumlah pendaftar 645.202 orang
  • Jumlah diterima 115.178 orang
  • Jumlah siswa penerima bidikmisi 24.506 orang

SNMPTN 2017

SNMPTN 2018

  • Kuota minimal yang diterima 30 persen
  • Diikuti oleh 85 PTN
  • Jumlah sekolah pengisi PDSS berjumlah 18.588
  • Jumlah pendaftar 586.155 orang
  • Jumlah diterima 110.946 orang
  • Jumlah siswa penerima bidikmisi 144.450 orang

SNMPTN 2019

Kompas.com menghadirkan liputan khusus "SBMPTN 2020" dengan konten berbagai informasi dan tips terkait SNMPTN, UTBK dan SBMPTN serta fitur Tes Minat Bakat dan Try Out gratis melalui tautan: https://sbmptn.kompas.com/

https://edukasi.kompas.com/read/2020/04/08/100600271/perbandingan-jumlah-siswa-yang-lolos-dan-gagal-snmptn-6-tahun-terakhir

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke