Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kelas VII, Ini Penjelasan Atmosfer dari "Sumber Belajar" Kemendikbud

KOMPAS.com - Siswa kelas VII SMP yang saat ini mengikuti pembelajaran jarak jauh bisa mencari referensi materi belajar dari mana saja.

Selain dari guru dan program "Belajar dari Rumah" di TVRI, kamu juga bisa belajar materi dari Sumber Belajar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

Berikut ini materi Geografi mengenai atmosfer yang dirangkum dari laman Sumber Belajar Kemendikbud RI.

Definisi

Atmosfer adalah lapisan udara yang melingkupi sebuah planet, termasuk bumi. Dari permukaan planet tersebut sampai jauh di luar angkasa. Udara merupakan kumpulan berbagai macam gas.

Komponen gas penyusun

Atmosfer bumi terdiri kumpulan berbagai macam gas. Gas penyusun atmosfer bumi memiliki banyak manfaat untuk kehidupan manusia.

1. Nitrogen

Merupakan unsur gas yang paling besar prosentasenya di atmosfer. Gas nitrogen sangat dibutuhkan dalam pertumbuhan tanaman. Gas nitrogen sering juga digunakan sebagai bahan dasar industri pupuk.

2. Oksigen

Oksigen merupakan unsur gas yang sangat diperlukan untuk pernapasan manusia dan mahluk hidup lainnya seperti hewan dan tumbuhan. Komposisi oksigen dalam atmosfer mencapai 21 persen.

3. Argon

Argon simbolnya Ar, merupakan elemen gas terbesar ketiga di atmosfer Bumi setelah unsur gas nitrogen dan oksigen. Nama elemen Argon diambil dari bahasa Yunani Argos yang artinya tidak aktif, karena Argon tidak mudah bereaksi dengan elemen lain.

Argon digunakan bersama dengan gas Neon dalam industri listrik untuk mengisi lampu neon. Gas Argon berwarna biru. Lampu neon yang diisi dengan gas Argon lebih hemat listrik dibandingkan lampu listrik biasa.

4. Karbon dioksida (CO2)

Karbon dioksida merupakan gas tidak berwarna, tidak berbau dan gas asam yang ringan. Karbon dioksida disebut juga gas asam karbon, molekulnya terdiri dari 1 atom karbon dan 2 atom oksigen, disimbolkan CO2. Karbon dioksida sering disebut udara campuran.

5. Neon

Neon adalah gas yang tidak berwarna, tidak berbau dan nonreaktif. Neon termasuk gas mulia seperti halnya gas Helium, Argon, Kripton, Xenon, dan Radon.

6. Methan (CH4)

Gas Methan terdiri dari Carbon dan Hidrogen. Methan adalah gas yang tidak berwarna berbau, mudah terbakar, dan lebih ringan dari udara.

Di beberapa planet seperti Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus, methan merupakan komponen besar di dalam atmosfernya. Methan digunakan sebagai bahan bakar karena gas alam.

7. Helium

Helium berasal dari bahasa Yunani Helios, yang artinya Matahari. Helium termasuk gas mulia, lebih ringan dari udara, sehingga dimanfaatkan untuk pengisi balon gas dan balon udara. Helium juga digunakan untuk bahan bakar yang dapat menggerakkan mesin roket.

8. Hidrogen

Hidrogen digunakan pada industri kimia untuk membuat amonia (NH3), kegunaan amonia antara lain untuk membuat pupuk.

Para ahli metalurgi menggunakan hidrogen untuk memisahkan logam murni dengan oksida, contohnya digunakan untuk menghasilkan lembaran tembaga.

9. Xenon

Xenon berasal dari bahasa Yunani, yang artinya asing. Xenon merupakan gas mulia, tidak berwarna, dan tidak berbau. Gas Xenon tidak bereaksi dengan elemen lain, sehingga banyak digunakan untuk pekerjaan yang berhubungan dengan lingkungan pada industri kimia dan indusri elektronik.

Lapisan atmosfer

Atmosfer bumi terdiri dari beberapa lapisan, yaitu:

  • Troposfer
  • Stratosfer
  • Mesosfer
  • Termosfer
  • Eksosfer

Manfaat lapisan atmosfer

Tanpa atmosfer tidak akan ada kehidupan di permukaan bumi. Mengapa? Karena atmosfer merupakan salah satu pendukung utama kehidupan. Ada beberapa manfaat lapisan atmosfer bagi kehidupan di permukaan bumi, antara lain:

https://edukasi.kompas.com/read/2020/04/20/142933671/kelas-vii-ini-penjelasan-atmosfer-dari-sumber-belajar-kemendikbud

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke