KOMPAS.com - Untuk menentukan program studi (prodi) kuliah di perguruan tinggi, tentu tak boleh asal-asalan. Apalagi juga memilih kampusnya.
Tidak hanya itu saja, menentukan pilihan prodi juga harus bersaing dengan calon mahasiswa lain, jika mengikuti seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN).
Karena itu, bagi kamu yang ingin kuliah di PTN sebaiknya mengetahui daya tampung di tiap prodi suatu PTN. Selain itu juga harus paham berapa peminat pada seleksi tahun lalu.
Jadi, bagi calon mahasiswa yang ingin kuliah di PTN khususnya di Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya, maka harus persiapan untuk ikut jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2020.
Melansir laman resmi LTMPT, berikut ini disampaikan daya tampung PTN khususnya ITS Surabaya pada SBMPTN 2020 berikut peminat di SBMPTN 2019.
Dari 33 prodi saintek dan soshum di ITS Surabaya pada SBMPTN 2020, 3 prodi ini daya tampungnya paling banyak. Yakni Teknik Informatika (90), Teknik Elektro (84), dan Teknik Mesin (78).
Berikut daya tampung dari 33 prodi saintek dan soshum di ITS Surabaya pada SBMPTN 2020, serta peminat di SBMPTN 2019.
Saintek
1. Fisika
Daya tampung: 60
Peminat 2019: 403
2. Matematika
Daya tampung: 60
Peminat 2019: 326
3. Statistika
Daya tampung: 60
Peminat 2019: 529
4. Kimia
Daya tampung: 60
Peminat 2019: 367
5. Biologi
Daya tampung: 36
Peminat 2019: 373
6. Teknik Mesin
Daya tampung: 78
Peminat 2019: 641
7. Teknik Elektro
Daya tampung: 84
Peminat 2019: 660
8. Teknik Kimia
Daya tampung: 60
Peminat 2019: 501
9. Teknik Fisika
Daya tampung: 60
Peminat 2019: 554
10. Teknik Industri
Daya tampung: 60
Peminat 2019: 591
11. Teknik Material
Daya tampung: 60
Peminat 2019: 398
12. Teknik Sipil
Daya tampung: 60
Peminat 2019: 644
13. Arsitektur
Daya tampung: 44
Peminat 2019: 523
14. Teknik Lingkungan
Daya tampung: 48
Peminat 2019: 358
15. Teknik Geomatika
Daya tampung: 45
Peminat 2019: 397
16. Perencanaan Wilayah dan Kota
Daya tampung: 57
Peminat 2019: 380
17. Teknik Perkapalan
Daya tampung: 39
Peminat 2019: 264
18. Teknik Kelautan
Daya tampung: 36
Peminat 2019: 456
19. Teknik Sistem Perkapalan
Daya tampung: 39
Peminat 2019: 415
20. Teknik Informatika
Daya tampung: 90
Peminat 2019: 1.027
21. Sistem Informasi
Daya tampung: 54
Peminat 2019: 656
22. Desain Produk Industri
Daya tampung: 36
Peminat 2019: 239
23. Teknik Transportasi Laut
Daya tampung: 18
Peminat 2019: 228
24. Teknik Sistem Perkapalan (GLR Ganda ITS-Jerman)
Daya tampung: 18
Peminat 2019: 196
25. Teknik Komputer
Daya tampung: 24
Peminat 2019: 349
26. Teknik Geofisika
Daya tampung: 30
Peminat 2019: 247
27. Desain Interior
Daya tampung: 24
Peminat 2019: 218
28. Teknik Biomedik
Daya tampung: 24
Peminat 2019: 440
29. Sains Aktuaria
Daya tampung: 36
Peminat 2019: 327
30. Teknologi Informasi
Daya tampung: 24
Peminat 2019: 222
31. Desain Komunikasi Visual
Daya tampung: 24
Peminat 2019: 323
Soshum
32. Manajemen Bisnis
Daya tampung: 39
Peminat 2019: 484
33. Studi Pembangunan
Daya tampung: 30
Peminat 2019: 429
Kompas.com menghadirkan liputan khusus "SBMPTN 2020" dengan konten berbagai informasi dan tips terkait SNMPTN, UTBK dan SBMPTN serta fitur Tes Minat Bakat dan Try Out gratis melalui tautan sbmptn.kompas.com/2020
https://edukasi.kompas.com/read/2020/04/21/113541671/di-sbmptn-2020-its-daya-tampung-3-prodi-ini-besar