KOMPAS.com - Universitas Diponegoro (Undip) menerapkan sistem baru pada penerimaan mahasiswa baru (PMB) 2020. Khusus untuk jalur Ujian Mandiri S1, pendaftaran kini dilakukan secara online termasuk pembayarannya.
Hal ini mengingat kondisi nasional karena pandemi wabah Covid-19 belum stabil. Maka PMB jalur mandiri yang sedianya dilaksanakan dengan ujian tertulis, diganti dengan seleksi Ujian Mandiri S1 berdasarkan portofolio.
Untuk itu peserta wajib mengisi data portofolio, yakni rapor semester 1-5 dan atau prestasi lainnya yang diunggah melalui aplikasi yang disediakan.
Jika kamu tertarik ingin kuliah di Undip melalui jalur mandiri, maka harus memerhatikan informasi yang dirangkum dari laman resmi Undip ini.
Nantinya, peserta dapat memilih salah satu dari tiga jalur pendaftaran, yakni: reguler, kemitraan, dan golongan tidak mampu/pemegang KIP.
Wakil Rektor Akademik dan Kemahasiswaan Undip, Prof. Budi Setiyono, S.Sos, M.Pol.Admin.,Ph.D. menjelaskan, tiga jalur tersebut agar calon mahasiswa dapat menyesuaikan pilihan dengan kemampuan finansial keluarga mereka.
"Tentu karena masing-masing memiliki konsekuensi keuangan yang berbeda," ujar Prof Budi seperti dikutip dari laman Undip, Jumat (24/4/2020).
Pendaftaran
Untuk pendaftaran online dan pembayaran pendaftaran dilakukan pada:
Pengumuman
Untuk pengumumannya:
Persyaratan
Tahap pendaftaran
Biaya pendaftaran
Penting:
1. Undip tidak mengeluarkan passing grade
Undip tidak pernah mengeluarkan passing grade program studi di lingkungan Universitas.
2. Hati-hari penipuan
Panitia PMB Undip mengingatkan pada seluruh calon pendaftar untuk waspada dan berhati-hati terhadap segala jenis penipuan yang mengatasnamakan Panitia.
Tidak ada kegiatan panitia yang tidak diberitahukan sebelumnya. Panitia juga tidak memungut biaya lain selain yang diinformasikan di website resmi ini.
Pembayaran Biaya Pendidikan Undip hanya melalui sistem host to host (tidak menggunakan nomor rekening) di bank-bank: BNI, BRI, BTN dan Bank Mandiri.
Segala informasi yang ada di laman um.undip.ac.id adalah benar dan dipertanggungjawabkan oleh panitia. Informasi dan pengaduan bisa melalui kontak Sekretariat baik melalui Telepon/SMS/Email.
Untuk informasi lebih lengkap dan tautan pendaftaran, maka kamu bisa membuka laman https://um.undip.ac.id/
https://edukasi.kompas.com/read/2020/04/26/152000771/tertarik-kuliah-undip-pendaftaran-online-jalur-mandiri-s1-dibuka