KOMPAS.com – Program Belajar dari Rumah di TVRI hadir kembali dengan tayangan Mengenal Masyarakat Bugis Makassar yang disiarkan pada pukul 09.00 – 09.30 WIB untuk kelas 4-6 SD pada 13 Mei 2020.
Belajar dari Rumah adalah Program Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memberikan alternatif pendidikan bagi semua kalangan di masa darurat Covid-19
Berikut adalah soal dan jawaban Belajar dari Rumah di TVRI untuk kelas 4-6 SD dan sederajat hari Rabu 13 Mei 2020.
Soal 1
Menurutmu, apa saja kehebatan orang Bugis Makassar pada masa lalu berdasarkan tayangan tadi?
Jawaban:
Masyarakat Bugis terkenal dengan mengarungi samudera/lautan dari daerah satu ke daerah lainnya.
Soal 2
Bagaimana cara membuat Perahu Pinisi? Ceritakan dengan singkat kepada keluargamu!
Jawaban:
Soal 3
Apa yang bisa kita teladani dari Bapak Muhammad Djafar, pembuat perahu Pinisi? Mengapa?
Jawaban:
Umur hampir 90 dan ia tetap mempertahankan membuat perahu bersama anak-anaknya. Ia menambahkan membuat perahu bukanlah tiruan tapi turunan.
Hingga umur hampir 90 tahun ia tetap menjaga tradisi membuat perahu pinisi. Sekolahnya tidak tamat SD tapi beliau mempunyai pemikiran yang sangat luas dan menjadi kebanggaan bisa memamerkan perahu pinisi ditingkat internasional.
https://edukasi.kompas.com/read/2020/05/13/162734571/mengenal-masyarkat-bugis-makasar-belajar-dari-tvri-13-mei-2020