Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Panduan Orangtua SD Dampingi Belajar dari Rumah di TVRI, 15 Mei 2020

KOMPAS.com - Di pekan kelima, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) masih menyuguhkan tayangan program Belajar dari Rumah (BDR) di TVRI sebagai alternatif kegiatan pembelajaran selama masa pandemi Covid-19.

Kemendikbud tengah menyiapkan 720 episode untuk penayangan program Belajar dari Rumah selama 90 hari di TVRI.

Tayangan dalam program Belajar dari Rumah tidak mengejar ketuntasan kurikulum, tetapi lebih menekankan pada kompetensi literasi dan numerasi.

Pembelajaran ditujukan mulai dari usia PAUD dan sederajat, SD dan sederajat, SMP dan sederajat, SMA/SMK dan sederajat, dan program keluarga dan kebudayaan.

Selain untuk memperkuat kompetensi literasi dan numerasi, tujuan lain program Belajar dari Rumah adalah untuk membangun kelekatan dan ikatan emosional dalam keluarga, khususnya antara orangtua dengan anak, melalui kegiatan-kegiatan yang menyenangkan serta menumbuhkan karakter positif.

Agar belajar dari rumah lewat TVRI menjadi lebih bermakna, berikut panduan untuk orangtua dalam mendamping anak SD belajar dari rumah untuk hari ini, Jumat 15 Mei 2020:

SD Kelas 1-3

Tayangan: Belajar Menyimak, pukul 08.30-09.00

Sebelum tayangan: Kurang lebih 10 menit sebelum program ditayangkan, orangtua mengajak anak duduk bersama dengan sikap rileks dan menjelaskan sekilas tentang lamanya tayangan dan aktivitas yang akan dilakukan dengan anak saat dan/atau sesudah menyaksikan tayangan tersebut. Anak juga menyiapkan alat tulis.

Kompetensi yang diasah: Kompetensi literasi dengan cara memahami isi tayangan, mengingat kembali inti tayangan, menyampaikan gagasan secara lisan, serta menulis beberapa kalimat dan menyuntingnya

Pertanyaan yang diajukan:

1. Bolehkah katak, anjing, dan kera menghina kura-kura? Mengapa?

2. Sebutkan tokoh-tokoh yang ada dalam cerita tadi!

3. Tirukan suara binatang yang ada dalam cerita tadi!

4. Ceritakan kembali cerita tadi!

5. Deskripsikan kupu-kupu!

SD Kelas 4-6

Tayangan: Gemar Matematika bersama Pak Ridwan: Volume Bangun Ruang, pukul 09.00-09.30

Sebelum tayangan: Kurang lebih 10 menit sebelum program ditayangkan, orangtua mengajak anak duduk bersama dengan sikap rileks dan menjelaskan sekilas tentang lamanya tayangan dan aktivitas yang akan dilakukan dengan anak saat dan/atau sesudah menyaksikan tayangan tersebut. Anak juga menyiapkan alat tulis.

Kompetensi yang diasah: Kompetensi numerasi dengan cara mengukur volume bangun ruang (kubus, balok, prisma segitiga, dan tabung).

Pertanyaan yang diajukan:

1. Sebuah penampungan air berukuran panjang 120 cm, lebar 3/4 m, dan tinggi 80 cm. Di dalam bak masih terdapat air 1/3 bagian. Bak tersebut akan diisi air sampai penuh. Berapa liter air yang diperlukan untuk mengisi bak tersebut hingga penuh?

2. Ayah membuat sebuah akuarium berbentuk prisma segitiga, dengan ukuran panjang alas 45 cm, tinggi alas 40 cm, dan tinggi prisma 65 cm. Berapa liter volume akuarium tersebut?

3. Ibu membeli susu kaleng berbentuk tabung dengan diameter 14 cm dan tinggi 17 cm. Di dalam kaleng tersebut terdapat ruang rongga 3 cm dari tutup atasnya. Berapa volume susu dalam kaleng tersebut?

https://edukasi.kompas.com/read/2020/05/15/073801471/panduan-orangtua-sd-dampingi-belajar-dari-rumah-di-tvri-15-mei-2020

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke