KOMPAS.com - Sebanyak 28 program studi (prodi) Universitas Gadjah Mada (UGM) meraih akreditasi unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).
Hal tersebut disampaikan Kepala Kantor Jaminan Mutu UGM Prof. Indra Wijaya Kusuma.
“Ada 28 prodi yang mendapat akreditasi unggul dari BAN-PT dan sementara ini untuk perguruan tinggi, baru UGM yang mendapatkannya serta menjadi yang terbanyak,” jelas Kepala Kantor Jaminan Mutu UGM Prof. Indra Wijaya Kusuma, Kamis (11/6/2020), seperti dilansir dari laman UGM.
Sebelumnya, akreditasi BAN-PT menggunakan peringkat A,B,dan C. Namun, sejak 2019, BAN-PT menggunakan akreditasi dengan hasil unggul, sangat baik, dan baik.
Indra mengatakan, peringkat akreditasi unggul dari BAN-PT tersebut sekaligus menjadi pembuktian bahwa prodi-prodi di UGM telah diakui di mata internasional.
Indra menjelaskan akreditasi unggul tersebut diperoleh setelah memenuhi peraturan BAN-PT No.1 Tahun 2020 tentang Mekanisme Akreditasi untuk akreditasi yang dilakukan BAN-PT.
Pertama, melakukan reakreditasi borang baru dengan 9 kriteria. Kedua, mengajukan tambahan borang menggunakan instrumen suplemen konversi (ISK). Ketiga, menggunakan akreditasi internasional yang diakui Kemendikbud.
"UGM mengajukan akreditasi dengan menggunakan akreditasi internasional yang diakui Kemendikbud seperti ASIIN, KAAB, ACCSB, dan ABET. Akreditasi internasional ini diakui setara dengan peringkat akreditasi unggul,” paparnya.
Kendati telah mendapatkan akreditasi unggul, UGM akan terus meningkatkan kualitas prodi dengan cara internasionalisasi.
Saat ini, UGM memiliki 295 prodi dengan komposisi sebanyak 78 persen di antaranya telah mendapatkan akreditasi A.
“Yang 78 persen ini mestinya bisa menjadi unggul semua, kita akan berusaha mengonversi itu menjadi unggul,” pungkasnya.
Kampus terbaik di Indonesia versi QS WUR 2021
Lembaga pemeringkatan universitas dunia Quacquarelli Symonds (QS) baru saja merilis hasil pemeringkatan QS World University Ranking untuk tahun 2021 pada Rabu (10/6/2020).
UGM melesat ke peringkat 254 dunia, naik 66 peringkat dibandingkan capaian QS WUR 2020 yaitu peringkat 320 dunia.
Capaian tersebut membuat UGM menjadi universitas terbaik di Indonesia menurut pemeringkatan QS WUR 2021.
Rektor Universitas Gadjah Mada, Prof. Panut Mulyono mengatakan hasil tersebut membuktikan kepada dunia bahwa UGM mampu bersaing secara global.
“Walaupun ranking bukan tujuan utama yang kita kejar, namun capaian ini adalah prestasi yang sangat membanggakan bagi UGM. Hasil ini membuktikan kepada dunia bahwa UGM mampu bersaing secara global. Capaian ini merupakan hasil kerja keras semua pemangku kepentingan,” kata Panut, Rabu (10/6/2020) seperti dilansir dari laman UGM.
https://edukasi.kompas.com/read/2020/06/11/150348871/28-prodi-raih-akreditasi-unggul-ban-pt-akademisi-ugm-baru-ugm-yang-dapat