KOMPAS.com - Pada akhir pekan ini, program Belajar dari Rumah tetap hadir dihadapan masyarakat. Jadi, jangan lewatkan tayangan Belajar dari Rumah di TVRI Nasional, Sabtu (20/6/2020) hari ini.
Adapun program yang digagas Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) ini sebagai upaya pemerintah dalam membantu terselenggaranya pendidikan semua kalangan masyarakat di masa darurat pandemi Covid-19.
Tak hanya bagi siswa sekolah, tayangan ini juga menyasar untuk masyarakat umum. Maka jangan lewatkan tayangan Program Belajar dari Rumah episode akhir pekan, Sabtu (20/6/2020) hari ini.
Mengutip akun resmi Instagram Kemendikbud @kemdikbud.ri, berikut ini jadwal Belajar dari Rumah di TVRI Nasional, Sabtu 20 Juni 2020.
Jadwal TVRI 20 Juni 2020
1. 08.00-08.30, Cerita Sabtu Pagi Anak Seribu Pulau: Cirebon
2. 08.30-08.55, Cerita Indonesia
3. 08.55-09.30, Talkshow: Kebudayaan di Era Digital
4. 09.30-10.00, Podbox: Wiji Thukul dan Kejujuran Puisi
5. 21.30-22.30, One planet
6. 22.30-23.30, Talkshow: Kebudayaan di Era Digital
Catatan:
Program ini tidak bersifat wajib dan merupakan alternatif pembelajaran dari rumah.
Jadwal ini dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan penyiaran TVRI dan Kemendikbud. Perubahan jadwal akan diinformasikan lebih lanjut.
https://edukasi.kompas.com/read/2020/06/20/073237271/jadwal-tvri-belajar-dari-rumah-sabtu-20-juni-2020