Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ikut Jalur Mandiri UI? Simak Tata Cara Ujian Simak UI 2020

KOMPAS.com - Pendaftaran jalur mandiri Universitas Indonesia (UI) yakni Seleksi Masuk UI (Simak UI) telah berakhir pada 28 Juli 2020.

Bagi kamu yang telah mendaftar dan menjadi peserta Simak UI 2020 Program S1 Reguler, Paralel dan Vokasi, maka perlu segera mempersiapkan diri mengikuti ujian yang akan berlangsung dua hari mendatang secara daring (online) dari rumah atau tempat masing-masing peserta, yakni 5 Agustus 2020.

Merangkum laman Penerimaan UI, Senin (3/8/2020) ujian akan diselenggarakan pada waktu yang sama di seluruh Indonesia, jadi untuk wilayah WITA dan WIT, waktu disesuaikan dengan waktu WIB (+1 jam untuk WITA, +2 jam untuk WIT).

Untuk materi ujian, peserta ujian IPS akan mengikuti ujian Kemampuan Dasar dan Kemampuan IPS. Peserta ujian IPA mengikuti ujian Kemampuan IPA dan Kemampuan Dasar. Sementara peserta ujian IPC mengikuti keempat ujian di atas.

Melalui laman media sosial, UI juga menjelaskan Tata Cara Pelaksanaan Ujian Simak UI 2020.

Berikut Tata Cara Pelaksanaan Ujian Simak UI untuk program S1 Reguler, Paralel, dan Vokasi tanggal 5 Agustus 2020:

Jadwal ujian

Kemampuan IPA

Jadwal: 5 Agustus 2020, pukul:

  • 08:00 - 10:00 WIB
  • 09:00 - 11:00 WITA
  • 10:00 - 12:00 WIT

Zona waktu lain menyesuaikan dengan zona waktu WIB (GMT+7).

Kemampuan Dasar

Jadwal: 5 Agustus 2020, pukul:

  • 10.30 - 11.30 WIB
  • 11.30 - 12.30 WITA
  • 12.30 - 13.30 WIT

Zona waktu lain menyesuaikan dengan zona waktu WIB (GMT+7).

Kemampuan IPS

Jadwal: 5 Agustus 2020, pukul:

  • 12.00 - 13.00 WIB
  • 13.00 - 14.00 WITA
  • 14.00 - 15.00 WIT

Zona waktu lain menyesuaikan dengan zona waktu WIB (GMT+7).

Pelaksanaan ujian

1. Peserta telah mengunduh kartu ujian dan mengetahui nomor ujian serta alamat website ujian yang tertera di kartu ujian.

2. Peserta menyiapkan alat tulis dan kertas kosong untuk coretan soal hitung.

3. Peserta memakai pakaian rapi.

4. Peserta mengakses halaman https://ujiansimak.ui.ac.id sesuai jadwal ujian yang ditentukan.

5. Login menggunakan nomor ujian yang tertera di kartu ujian.

6. Peserta membaca tata tertib ujian.

7. Peserta menuliskan kode ujian yang ada di halaman ujian pada selembar kertas berukuran 20x10 cm dan menempelkannya di baju. Kode ujian berbeda dengan nomor ujian. Kode ujian akan muncul di halaman ujian.

8. Peserta mengecek kesesuaian status rekaman yang muncul di halaman ujian. Wajah dan kode ujian yang ditempel pada baju terlihat pada rekaman.

9.Peserta mulai mengerjakan ujian sesuai waktu pelaksanaan ujian.

10. Selama ujian tidak diperkenankan:

11. Selama ujian diperkenankan:

  • menggunakan kertas coret
  • menyediakan perangkat cadangan
  • menggunakan perangkat cadangan jika terjadi masalah pada perangkat utama dengan cara tutup laman pada perangkat utama, sebelum membuka laman di perangkat baru

12. Peserta hanya dapat mengikuti ujian selama waktu ujian berlangsung, tidak ada penambahan waktu bagi peserta yang terlambat atau yang mengalami gangguan koneksi internet dan gangguan teknis lainnya.

13. Pastikan koneksi internet anda sangat baik, Simak UI tidak bertanggung jawab atas permasalahan yang disebabkan gangguan koneksi internet peserta.

Peserta wajib mematuhi peraturan ujian, pelanggaran akan diberikan sanksi berupa pembatalan hasil seleksi.

Informasi lengkap mengenai pelaksanaan Simak UI dan kemungkinan adanya perubahan pelaksanaan maupun ketentuan ujian dapat dilihat di laman https://ujiansimak.ui.ac.id/ 

https://edukasi.kompas.com/read/2020/08/03/161906571/ikut-jalur-mandiri-ui-simak-tata-cara-ujian-simak-ui-2020

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke