KOMPAS.com - Pembelajaran jarak jauh (PJJ) hingga kini masih terus berlangsung karena pandemi Covid-19. Siswa harus mengikuti dengan baik agar pendidikan terus berjalan.
Hanya saja, di wilayah Indonesia tak semua PJJ bisa berjalan mulus. Selain masih banyak yang terkendala jaringan internet, ada pula yang tak memiliki perangkat ponsel pintar.
Salah satunya masyarakat yang berada di daerah terluar, terdepan, dan tertinggal (3T). Tentu ada banyak kendala di daerah itu.
Untuk merancang pembelajaran yang menyenangkan di daerah 3T bisa dilalui dalam beberapa tahapan. Seperti merumuskan tujuan pembelajaran hingga memilih penilaian yang sesuai dengan mudah untuk dilakukan.
Melansir akun Instagram Rumah Belajar Kemendikbud, Sabtu (3/10/2020), berikut ini tips merancang PJJ yang menyenangkan di daerah 3T:
1. Menggali kebudayaan dan sumber belajar di sekitar anak (pendidikan karakter berbasis rumah).
Anak bisa diajak untuk membantu orang tua membersihkan rumah, atau membantu memasak, atau membantu berkebun.
2. Menggunakan pembelajaran berbasis proyek/masalah namun dengan bahan yang sederhana yang bisa dicari di sekitar rumah anak.
Gunakan alat yang ada di sekitar rumah atau di lingkungan. Bisa juga dengan ranting atau daun.
3. Membuat permainan (untuk menjaga memori jangka panjang) atau bisa juga membuat lagu/gerakan/kreativitas alam sekitar.
4. Memaksimalkan pembelajaran yang menarik rasa ingin tahu siswa (curiosity).
5. Memaksimalkan pembelajaran tematik yang dekat lingkungan anak.
6. Berkoordinasi dengan rekan sesama guru.
7. Memberikan umpan balik yang bermakna pada anak.
Namun yang perlu diperhatikan adalah sumber-sumber belajar apa yang berada di sekitar siswa. Tentu untuk hal tersebut, para guru perlu melakukan analisa sumber daya yang ada.
https://edukasi.kompas.com/read/2020/10/03/115317671/pjj-di-daerah-3t-bisa-menyenangkan-ini-tipsnya