KOMPAS.com – Untuk mendukung pembelajaran jarak jauh (PJJ) serta sebagai alternatif pembelajaran di masa pandemi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan melanjutkan program Belajar dari Rumah (BDR) yang ditayangkan di Televisi Republik Indonesia (TVRI).
Program belajar di TVRI di tahun 2021 khusus ditujukan untuk jenjang pendidikan PAUD dan Sekolah Dasar (SD).
Tayangan tersebut akan dimulai dari bulan Januari hingga Maret 2021, Senin sampai Jumat, pukul 08.00 sampai 11.30 WIB.
Pada jenjang PAUD, tayangan pembelajaran dimulai pukul 08.00 sampai 08.30 WIB. Sementara jenjang SD kelas 1 pukul 08.30-09.00 WIB, SD kelas 2 pukul 09.00-09.30 WIB, SD kelas 3 pukul 09.30-10.00 WIB, SD kelas 4 pukul 10.00-10.30 WIB, SD kelas 5 pukul 10.30-11.00 WIB, dan SD kelas 6 pukul 11.00-11.30 WIB.
Tayangan untuk SD akan mengikuti modul pembelajaran sesuai kurikulum (darurat) dengan mengutamakan pemenuhan kompetensi literasi, numerasi, dan penguatan karakter.
Agar belajar dari rumah lewat TVRI menjadi lebih bermakna, berikut panduan untuk orangtua dalam mendamping anak SD untuk hari ini, Kamis 11 Februari 2021:
SD Kelas 1
Tayangan:
Mari Menghias Tas
Sinopsis:
Hari ini Vito akan mengajak kita semua untuk menghias tas. Ada beberapa bahan yang bisa dipakai untuk menghias tas, di antaranya kancing, pita, manik-manik, cat akrilik, dan potongan perca warna-warni. Tas milik Vito termasuk benda lunak atau benda padat, ya? Benda apa lagi yang terbuat dari kain seperti tas Vito? Cari tahu jawabannya pada episode kali ini.
Muatan dan materi pembelajaran:
Literasi
Numerasi
Penguatan Karakter
SD Kelas 2
Tayangan:
Sifat Benda Padat
Sinopsis:
Hari ini Kak Adi menemani Nisa belajar tentang sifat masingmasing bahan dasar benda padat dari buku cerita berjudul “Bagaimana Kalau Tasku Terbuat dari Kayu?” Kalau kayu itu padat dan keras, mungkinkah teman-teman memakai tas dari kayu? Lalu, apa jadinya kalau meja terbuat dari kain? Pada Konsep Matematika, Kak Adi menjelaskan pada Nisa tentang pecahan 2/4, 2/3, 2/5, dan bagaimana menentukan pecahan yang lebih besar dan lebih kecil.
Muatan dan materi pembelajaran:
Literasi
Numerasi
Penguatan karakter
SD Kelas 3
Tayangan:
Membuat Tas Sendiri
Sinopsis:
Untuk mengurangi sampah plastik, Kak Jo, Dodi dan Shinta berbagi cara untuk membuat tas jinjing yang terbuat dari kain. Saat akan membuat, Dodi ternyata baru tahu bahwa tas merupakan benda padat yang ringan. Ia ingin membuat tas yang bisa muat banyak dan tidak cepat rusak. Di sini Kak Jo menjelaskan bahwa benda padat memiliki bahan dasar yang berbeda-beda, ada yang berat, ringan, halus, kasar, dan lain sebagainya.
Muatan dan materi pembelajaran:
Literasi
Numerasi
Penguatan Karakter
SD Kelas 4
Tayangan:
Kekayaan Tradisi Indonesia
Sinopsis:
Di episode kali ini, kamu diajak membaca dan menyaksikan cerita berjudul “Putri Dari Timur”. Kakak dan Adik memberikan contoh bagaimana memperkirakan tinggi suatu benda dengan pembanding dan alat ukur, menentukan rute jalur penerbangan dengan menghitung besarnya sudut, menghitung besarnya sudut, serta menggambar sudut dengan ukuran tertentu. Sebagai Proyek Akhir Minggu, mereka membuat model gunung berapi.
Muatan dan materi pembelajaran:
Literasi
Numerasi
Penguatan Karakter
SD Kelas 5
Tayangan:
Danau di Indonesia
Sinopsis:
Di episode kali ini, Kak Angga akan mengajak teman-teman untuk memahami bacaan “Indonesia: Negara Agraris atau Maritim?” Dari bacaan tersebut, teman-teman akan mengenal dan memahami kosakata baru: kepulauan, agraris, maritim, hektar, dan daratan. Kalian akan mengenal danau, yang salah satunya terbentuk karena letusan gunung berapi. Bagaimana menghitung luas danau menggunakan rumus persegi panjang dan membaca diagram batang, simak terus tayangan ini!.
Muatan dan materi pembelajaran:
Literasi
Numerasi
Penguatan Karakter
SD Kelas 6
Tayangan:
Gunung Berapi
Sinopsis:
Dimas baru pulang dari naik gunung, Rio menyambutnya dengan senang. Dimas menjelaskan begitu banyak gunung berapi yang masih aktif di Indonesia. Hal ini membuat Rio juga mengetahui apa saja yang bisa terjadi jika sebuah gunung berapi masih aktif dan terjadi erupsi. Begitu banyak isi perut bumi yang dimuntahkan oleh gunung berapi, seperti magma, lava, dan lainnya. Rio pun belajar kosa kata baru mengenai gunung berapi.
Muatan dan materi pembelajaran:
Literasi
Numerasi
Penguatan Karakter
https://edukasi.kompas.com/read/2021/02/11/081100371/panduan-belajar-dari-rumah-di-tvri-sd-kelas-1-6-kamis-11-februari-2021