KOMPAS.com - Usai diumumkan Senin (22/3/2021) kemarin, tentu banyak peserta Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2021 yang tidak lulus seleksi.
Bagi yang belum beruntung, tentu masih ada kesempatan untuk ikut jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2021. Pendaftaran SBMPTN 2021 akan ditutup 1 April 2021.
Agar tak salah pilih jurusan, maka sebaiknya kamu segera menentukan jurusan atau program studi (Prodi) apa yang cocok dengan minat dan bakatmu.
Khusus yang berniat kuliah di UPN "Veteran" Jakarta, tak salah jika melihat daya tampung tiap prodi di kampus tersebut.
Tak hanya itu saja, kamu juga bisa melihat peminat tiap prodi pada SBMPTN 2020. Hal ini sebagai acuan tingkat keketatan pada prodi yang ingin kamu ambil nanti.
Melansir laman Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), berikut 19 prodi dari kelompok jurusan Sains dan Teknologi (Saintek) serta Sosial dan Humaniora (Soshum) UPN Veteran Jakarta.
Dari 19 prodi itu, ada 3 prodi yang memiliki daya tampung cukup banyak. Apa saja itu? Prodinya ialah Hukum, Ilmu Komunikasi, dan Manajemen.
Di bawah ini Disampaikan daya tampung pada SBMPTN 2021 dan peminat SBMPTN 2020.
Saintek
1. Teknik Mesin
2. Teknik Perkapalan
3. Teknik Industri
4. Informatika
5. Sistem Informasi
6. Kedokteran
7. Keperawatan
8. Kesehatan Masyarakat
9. Gizi
10. Teknik Elektro
11. Farmasi
Soshum
12. Manajemen
13. Akuntansi
14. Hubungan Internasional
15. Ilmu Komunikasi
16. Hukum
17. Ekonomi Pembangunan
18. Ekonomi Syariah
19. Ilmu Politik
https://edukasi.kompas.com/read/2021/03/23/123601271/3-prodi-ini-daya-tampungnya-besar-di-sbmptn-2021-upn-jakarta