Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

8 Webinar Kemendikbud Gratis untuk Guru Tingkatkan "Skill" Digital

KOMPAS.com - Guru merupakan komponen pendidikan yang paling utama. Berbagai komponen pendidikan lainnya seperti kurikulum, sarana dan prasarana tidak akan berarti apa-apa jika tidak ada guru yang mengimplementasikannya.

Di era digital seperti saat ini, selain keahlian dan kecakapan mengajar yang telah dimiliki sebelumnya, guru pun perlu melek dan cakap digital agar dapat beradaptasi dengan kemajuan teknologi. Apalagi anak-anak di era saat ini sudah terbiasa beradaptasi dengan perkembangan teknologi digital.

Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud Ristek) mengatakan, Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) menjadi tantangan tersendiri.

"Dengan memanfaatkan akun belajar.id, diharapkan proses PJJ menjadi lebih seru," tulis akun Instagram Ditjen GTK Kemendikbud Ristek.

Untuk itu, di minggu ini mulai Senin-Kamis (12-15/7/2021), Kemendikbud Ristek gelar webinar seri "Belajar Mengajar Seru Abad 21" dan seri "Mengajar di Mana Saja dengan belajar.id" #BersamaREFO.

Sertifikat khusus tersedia bagi peserta yang mengikuti seluruh rangkaian webinar "Mengajar di Mana Saja dengan belajar.id" dan mengisi uji kompetensi yang akan dibagikan di setiap akhir sesi.

"Mari ajak rekan-rekan Anda dan peserta didik untuk menyaksikan sesi-sesi #indonesiaEduWebinar," imbuh akun Ditjen GTK.

1. Senin, 12 Juli 2021 pukul 15.00-16.00 WIB

  • Tema: Cara Aktivasi Akun belajar.id
  • Link: bit.ly/caraaktivasibelajarid

2. Senin, 12 Juli 2021 pukul 18.45 - 19.45 WIB

3. Selasa, 13 Juli 2021 pukul 15.00-16.00 WIB

  • Tema: Cara Mengatur Password di Akun belajar.id
  • Link: bit.ly/aturpasswordbelajarid

4. Selasa, 13 Juli 2021 pukul 18.45-19.45 WIB

  • Tema: Belajar bersama menggunakan Quizizz untuk PJJ dan melatih siswa belajar AKM di Quizizz
  • Link: bit.ly/quizizzakm

5. Rabu, 13 Juli 2021 pukul 15.00-16.00 WIB

  • Tema: Cara Memindahkan Data dari akun pribadi ke akun belajar.id
  • Link: bit.ly/pindahdatabelajarid

6. Rabu, 14 Juli 2021 pukul 18.45 - 19.45 WIB

  • Tema: Meskipun di rumah aja, kita bisa melakukan banyak aktivias positif di ruang maya!
  • Link: bit.ly/kegiatanpositifduniamaya

7. Kamis, 15 Juli 2021 pukul 15.00-16.00 WIB

8. Kamis, 15 Juli 2021 pukul 18.45 - 19.45 WIB

  • Tema: Ingin sekolah di Mesir? Ikuti sesi ini untuk mengetahui cara diterima dan mendapatkan beasiswa, serta dinamika perkuliahan di Al Azhar.
  • Link: bit.ly/kuliahalazhar  

https://edukasi.kompas.com/read/2021/07/12/173750471/8-webinar-kemendikbud-gratis-untuk-guru-tingkatkan-skill-digital

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke