Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Materi Kimia yang Paling Sering Keluar di UTBK SBMPTN

KOMPAS.com - Bila mengacu pada jadwal Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dan Seleksi Masuk Bersama Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2021, maka pelaksanaan UTBK 2022 akan dilakukan sekitar 6 bulan lagi, yakni sekitar April 2022.

Meski masih ada waktu berbulan-bulan, namun belajar UTBK tak cukup dengan sistem kebut semalam. Kelulusan nyatanya tak cukup bermodal rajin menghafal rumus.

Bagi anak jurusan IPA, mempelajari sejumlah materi yang paling sering keluar di UTBK SBMPTN bisa dilakukan mulai dari sekarang.

Merangkum laman Zenius Education, berikut 5 materi mata pelajaran Kimia yang paling sering keluar di UTBK:

1. Stoikiometri

Di materi ini, kamu akan banyak mengerjakan soal hitungan, mulai dari mencari mol, massa molekul atau atom, volume zat yang beraksi atau dihasilkan, maupun jumlah partikel zat yang dibentuk.

Materi ini juga sering dikombinasikan dengan materi-materi lainnya seperti kesetimbangan, asam basa, hodrolisis, kelarutan, dan lainnya.

2. Ikatan Kimia

Di materi ini, soal-soal biasanya akan menanyakan tentang hibridisasi, bentuk molekul, kepolaran, maupun interaksi antarmolekul.

3. Redoks dan Elektrokimia

Untuk materi ini, biasanya kamu akan disuguhkan pertanyaan mengenai soal penyetaraan reaksi, zat oksidator dan reduktor, cara menulis notasi sel, sampai perhitungan elektrolisis dan Hukum Faraday.

Di sini, ilmu yang ada di Stoikiometri juga kerap digunakan lagi, seperti penyetaraan reaksi, sampai perhitungan yang ada di elektrokimia.

4. Senyawa Turunan Alkana

Soal-soal untuk materi yang satu ini banyak berbentuk teka-teki. Teka-teki nama senyawa dari struktur kimia, teka-teki hasil yang akan terbentuk dari reaksi senyawa organik dan juga teka-teki buat mengindentifikasi senyawa organik.

Bila kamu suka sesuatu yang berbentuk games atau teka-teki, meteri kimia organik akan menjadi cukup seru.

5. Laju reaksi

Di materi ini, kamu akan mencari laju reaksi dari zat yang bereaksi, mencari nilai tetapan laju reaksinya, mencari orde reaksi dari beberapa percobaan, menentukan energi aktivasi dari suatu reaksi, mencari konsentrasi awal ataupun akhir dan lainnya.

Ketelitian dalam berhitung dan membandingkan laju dari berbagai macam reaksi akan sangat dibutuhkan untuk bisa memecahkan soal yang diberikan.

Selain materi tersebut, materi lain yang juga sering muncul di UTBK SBMPTN antara lain Termokimia, Kesetimbangan, Larutan Asam Basa, Sifat Koligatif dan lainnya.

https://edukasi.kompas.com/read/2021/10/25/105737971/5-materi-kimia-yang-paling-sering-keluar-di-utbk-sbmptn

Terkini Lainnya

Kisah Pak Theo, Guru yang Mengajar Anak Suku Moskona di Teluk Bintuni, Papua Barat

Kisah Pak Theo, Guru yang Mengajar Anak Suku Moskona di Teluk Bintuni, Papua Barat

Edu
Profil Wamildan Tsani Panjaitan, Dirut Baru Garuda yang Lulusan SMA Taruna Nusantara dan AAU

Profil Wamildan Tsani Panjaitan, Dirut Baru Garuda yang Lulusan SMA Taruna Nusantara dan AAU

Edu
BRIN Beri Beasiswa Program Degree By Research bagi S2-S3, Ada Bantuan UKT dan Riset

BRIN Beri Beasiswa Program Degree By Research bagi S2-S3, Ada Bantuan UKT dan Riset

Edu
Ubah Wajah Industri Jamu, Irwan Hidayat Raih Gelar Honoris Causa dari Unnes

Ubah Wajah Industri Jamu, Irwan Hidayat Raih Gelar Honoris Causa dari Unnes

Edu
“Pangan Kasih dari Hati ke Rasa”, Gerakan Solidaritas Orang Muda untuk Akses Pangan

“Pangan Kasih dari Hati ke Rasa”, Gerakan Solidaritas Orang Muda untuk Akses Pangan

Edu
Inovasi Siswa SMAN 8 Purworejo, Bikin Lampu Otomatis hingga Buka Pintu dengan KTP

Inovasi Siswa SMAN 8 Purworejo, Bikin Lampu Otomatis hingga Buka Pintu dengan KTP

Edu
Perkuat Pendidikan Indonesia, Yasbil Luncurkan 'Beasiswa Anak Teladan Indonesia 2025'

Perkuat Pendidikan Indonesia, Yasbil Luncurkan "Beasiswa Anak Teladan Indonesia 2025"

Edu
Tips Tembus Publikasi di Jurnal Bereputasi ala Pakar dari Ural Federal University, Rusia

Tips Tembus Publikasi di Jurnal Bereputasi ala Pakar dari Ural Federal University, Rusia

Edu
Kisah Prof. Rainiyati, 12 Tahun Rampungkan Usaha Jadi Guru Besar Unja

Kisah Prof. Rainiyati, 12 Tahun Rampungkan Usaha Jadi Guru Besar Unja

Edu
Cerita Alumni Telkom University, Ikut Desain Mobil Kepresidenan MV3 Garuda

Cerita Alumni Telkom University, Ikut Desain Mobil Kepresidenan MV3 Garuda

Edu
Perkuat “Growth Mindset”, 516 Beswan Djarum Diharapkan Temukan Potensi Diri

Perkuat “Growth Mindset”, 516 Beswan Djarum Diharapkan Temukan Potensi Diri

Edu
Mendikdasmen Ingin Ada Pramuka Bhayangkara di Sekolah, Apa Itu?

Mendikdasmen Ingin Ada Pramuka Bhayangkara di Sekolah, Apa Itu?

Edu
Tangguhkan Gelar Doktor Bahlil, UI Akui Harus Lakukan Perbaikan Internal

Tangguhkan Gelar Doktor Bahlil, UI Akui Harus Lakukan Perbaikan Internal

Edu
Cerita 2 Profesor Perempuan Unej, Susul Suami Jadi Guru Besar di Fakultas yang Sama

Cerita 2 Profesor Perempuan Unej, Susul Suami Jadi Guru Besar di Fakultas yang Sama

Edu
Banyak Gen Z Masih Jadi Pengangguran, BCA Beri Beasiswa dan Pelatihan

Banyak Gen Z Masih Jadi Pengangguran, BCA Beri Beasiswa dan Pelatihan

Edu
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke