Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 PTN Ini Buka Jalur Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Ketua Osis

KOMPAS.com - Tahun 2022 datang sebentar lagi. Bagi siswa kelas 12 tentu sudah mulai mempersiapkan diri mencari perguruan tinggi untuk melanjutkan pendidikan.

Banyak jalur yang disediakan perguruan tinggi pada penerimaan mahasiswa baru. Selain mempersiapkan kemampuan akademik untuk mengikuti seleksi masuk, saat ini perguruan tinggi juga menyaring calon mahasiswa yang mempunyai jiwa kepemimpinan.

Jiwa kepemimpinan tentu harus dimiliki generasi muda Indonesia. Salah satu cara membangun jiwa kepemimpinan yakni dengan aktif berorganisasi sejak di bangku sekolah.

Bagi kamu yang pernah jadi ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS), bisa memanfaatkan kesempatan penerimaan mahasiswa baru melalui jalur ketua OSIS.

Setidaknya ada 6 perguruan tinggi negeri (PTN) yang membuka penerimaan mahasiswa baru jalur ketua OSIS. Yuk simak bersama informasi berikut ini.

1. Institut Pertanian Bogor (IPB)

Merangkum dari laman IPB, Minggu (28/11/2021), penerimaan mahasiswa baru jalur Ketua OSIS memiliki sejumlah kualifikasi, antara lain:

  • Pernah menjadi ketua OSIS selama di SMA/MA, yang diperkuat dengan surat Kepala Sekolah bahwa pelamar adalah benar siswa di sekolahnya dan pernah menjadi ketua OSIS selama sekurangnya satu periode, dilengkapi dengan surat keputusan kepala Sekolah tentang pengangkatan pelamar sebagai ketua OSIS.
  • Rerata nilai Matematika, Fisika, Kimia dan Biologi selama 5 semester sekurangnya 80.
  • Bersedia mendapatkan pelatihan kepemimpinan, kewirausahaan dan pelatihan lainnya.

2. Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Yogya

Merangkum dari laman UPN Veteran Yogyakarta, syarat penerimaan mahasiswa baru jalur ketua OSIS antara lain:

3. Universitas Airlangga (Unair)

Unair Surabaya juga memberikan kesempatan bagi Ketua Osis untuk mendaftar saat proses penerimaan mahasiswa baru.

Melalui program Golden Tiket, Unair membuka kesempatan bagi siswa yang berhasil meraih
juara lomba/olimpiade Internasional bidang studi yang sesuai dengan prodi pilihan dan diselenggarakan Institusi terkemuka.

Termasuk bagi siswa yang menjadi Ketua Umum OSIS sekolah terkemuka.

4. Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta

UNS juga termasuk kampus yang membuka Seleksi Mandiri Jalur Kepemimpinan Muda (SMJKM).

Jalur ini bertujuan menjaring calon mahasiswa lulusan SMA/MA/SMK atau sederajat paling lama tiga tahun terakhir yang pernah mengemban tugas sebagai Ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) dan Pramuka minimal satu periode.

SMJKM memberikan kesempatan bagi calon mahasiswa untuk mengasah jiwa kepemimpinan dan meningkatkan kompetensi keilmuannya selama menempuh pendidikan di Universitas Sebelas Maret.

Ketentuan umum:

  • Warga Negara Indonesia.
  • Lulusan SMA/MA atau yang sederajat paling lama tiga tahun terakhir.
  • Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di program studi yang dipilih.
  • Mendaftarkan diri sebagai peserta Seleksi Mandiri Jalur Kepemimpinan Muda (SMJKM).
  • Persyaratan
  • Rapor mulai semester 1 (satu) sampai dengan 5 (lima), atau semester 1 (satu) sampai semester 7 (tujuh) bagi SMK 4 (empat) tahun, atau siswa akselerasi semester 1 sampai semester 4 (empat).
  • Pernah menjadi Ketua OSIS atau Ketua Umum Pramuka (Pradana/Pradani) selama menempuh pendidikan di SMA/MA atau yang sederajat yang dibuktikan dengan Surat keputusan dari Kepala Sekolah tentang susunan pengurus OSIS atau Surat Keputusan Dewan Ambalan tentang susunan pengurus Pramuka.

5. Universitas Hasanuddin (Unhas)

Unhas juga membuka program seleksi Jalur Ketua OSIS. Penerimaan mahasiswa baru jalur ini, menjadi salah satu media dalam menjaring kandidat terbaik guna menghasilkan luaran Unhas berkualitas dan berdaya saing.

Unhas memberikan kesempatan kepada siswa SMA/sederajat di Sulawesi Selatan yang pernah menjadi ketua OSIS serta memiliki prestasi unggul untuk menempuh pendidikan di Unhas.

Program ini memberikan peluang mendapatkan calon mahasiswa yang memiliki potensi prestasi dan potensi serta bakat kepemimpinan.

6. Universitas Negeri Surabaya (Unesa)

Jalur Prestasi Kepemimpinan Jalur ini ditujukan bagi peserta yang pernah menjadi ketua atau sekretaris OSIS. Peserta memllih satu prodi yang diminati.

Persyaratan masuk ke Unesa melalui jalur ini antara lain: 

Itulah 6 perguruan tinggi yang menyediakan penerimaan mahasiswa baru jalur Ketua Osis. Aktif berorganisasi sejak duduk di bangku sekolah selain melatih jiwa kepemimpinan juga memperbesar peluangmu saat mendaftar di perguruan tinggi negeri impian. Namun demikian, kamu tetap harus rajin belajar agar bisa bersaing dengan calon mahasiswa lainnya.

https://edukasi.kompas.com/read/2021/11/28/092609571/6-ptn-ini-buka-jalur-penerimaan-mahasiswa-baru-jalur-ketua-osis

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke