KOMPAS.com - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) masih membuka pendaftaran Sekolah Cendekia Baznas (SCB) tingkat SMP untuk tahun 2022-2023.
Sekolah Cendekia Baznas (SCB) merupakan sekolah unggulan bebas biaya dan berasrama (boarding school) di bawah pengelolaan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas).
Bila diterima, siswa akan mendapatkan pendanaan penuh hingga lulus SMA. Siswa juga akan tinggal di asrama dan mendapatkan tunjangan hidup.
"Kami memanggil putra-putri terbaik dari seluruh Indonesia untuk bergabung sebagai penerima *beasiswa penuh tingkat SMP* Sekolah Cendekia BAZNAS (SCB) Tahun Pelajaran 2022/2023," tulis akun Instagram Pendidikanbaznas.
Masa pendaftaran SMP masih dibuka hingga 11 Januari 2022. Calon siswa SMP masih berkesempatan untuk mendaftarkan diri hingga besok, Selasa (11/1/2022).
Persayaratan umum
1. Beragama Islam.
2. Berasal dari keluarga dhuafa/ tidak mampu.
3. Lulus SD/ sederajat, usia maksimal 13 tahun pada 31 Juli 2022 (Jika lulusan Paket A harus mempunyai kelebihan/kemampuan khusus dan Berijazah).
4. Berbadan sehat dan tidak memiliki penyakit menular dengan melampirkan surat dari dokter.
5. Bersedia mengikuti seluruh tahapan seleksi sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
6. Tidak memiliki anggota keluarga yang sedang atau pernah mendapatkan beasiswa di Sekolah Cendekia BAZNAS.
7. Tidak mengundurkan diri saat dinyatakan lolos seleksi.
8. Berkomitmen menuntaskan pendidikan 6 tahun (sampai selesai SMA).
Persyaratan Khusus
1. Memiliki prestasi akademik dengan kriteria:
Rata-rata nilai rapor kelas IV-V minimal 7.5 pada mata pelajaran Bahasa lndonesia, IPA, dan Matematika.
2. Mengisi Formulir Pendaftaran pada link berikut: http://cendekiabaznas.sch.id
3. Siap bertempat tinggal di asrama
4. Mengumpulkan berkas (berkas diserahkan pada surveyor saat survei faktual):
Pendaftaran
Informasi resmi dapat dilihat melalui laman https://www.cendekiabaznas.sch.id/ atau akun Instagram https://www.instagram.com/p/CWIR5X7BBI9/
https://edukasi.kompas.com/read/2022/01/10/090710771/pendaftaran-smp-gratis-2022-baznas-ini-syarat-dan-cara-daftar