KOMPAS.com - Ada banyak pilihan usai lulus dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Selain bekerja atau kuliah, kamu juga dapat melakukan banyak hal.
Tapi biasanya, ada pertanyaan muncul "lulus SMK mau kemana"? Bagi para lulusan SMK tentu harus paham dan mulai mempersiapkan diri dari sekarang.
Melansir laman resmi SMKN 1 Tempeh Lumajang Jawa Timur, ini ada 4 hal yang bisa kamu lakukan usai lulus SMK:
Lulus SMK mau kemana, ini yang bisa dilakukan
1. Kerja di perusahaan
Usai menempuh studi 3-4 tahun di SMK dan banyak berhadapan dengan alat-alat praktik, maka sudah saatnya untuk praktik langsung di tempat kerja.
Tidak sedikit perusahaan yang membuka lowongan kerja untuk lulusan SMK. Mereka percaya bahwa semangat belajar lulusan SMK belum luntur alias masih menggebu-gebu.
Terlebih dengan alat-alat baru yang di sekolah belum pernah dilihat secara langsung.
Untuk mencari perusahaan yang tepat, kamu harus rajin buka-buka di internet dan mulailah dengan memperbaiki portofoliomu. Kumpulkan hasil tugas-tugas menjadi satu folder agar HRD di perusahaan tertarik merekrutmu.
Selain itu, kamu juga bisa bertanya ke Bursa Kerja Khusus (BKK) yang ada di sekolahmu karena biasanya setiap SMK bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan, termasuk rekrutmen lulusan.
2. Siap bisnis
Jika kamu tidak diterima bekerja di suatu perusahaan, maka jangan patah semangat. Lulusan SMK sudah dilatih untuk berbisnis di masing-masing sekolah.
Ada beraneka macam produk dari berbagai jurusan bisa dihasilkan oleh lulusan SMK. Bahkan jasa pun seringkali dipraktikan.
Modal itulah yang dapat kamu gunakan untuk memulai berbisnis. Tidak usah bermimpi memulai bisnis dari hal besar, mulailah dari hal kecil kemudian kumpulkan modal untuk membesarkan bisnismu.
3. Lanjut kuliah
Kuliah dapat menjadi alternatif yang cocok bagi kamu yang masih haus akan ilmu. Tentu, ketertinggalan materi SMA yang menjadi bahan ujian masuk perguruan tinggi bukan penghalang anak SMK jika kamu berusaha sekeras mungkin agar diterima di perguruan tinggi impian.
Tentu, kamu bisa kejar ketertinggalan ini dengan cara membaca rangkuman pelajaran dan giat berlatih dalam menjawab soal-soal. Jika perlu, kamu bisa ajak teman seperjuangan untuk berlatih bersama.
4. Mengembangkan skill
Jika kamu belum mau bekerja, atau kuliah, atau berbisnis, maka kamu bisa mengembangkan skill. Caranya bisa dengan ikut kursus atau bersama mentor-mentor yang relevan.
Jadi, pilih bidang yang ingin ditekuni bersama mentor-mentor yang kamu yakini bisa menambah kemampuanmu.
Dengan semakin majunya teknologi, kamu bisa menghubungi mereka melalui sosial media, seperti linkedin, Instagram, twitter, dan platform media sosial lainnya.
Perkenalkan diri dan maksud serta tujuanmu agar niatmu tercapai. Jika sulit, ikuti pelatihan yang narasumbernya adalah mentor idamanmu.
Hal terakhir sebagai lulusan SMK ialah dengan memperbaiki masa lalumu melalui media sosial yang kamu punya dan bangunlah portofolio.
https://edukasi.kompas.com/read/2022/03/08/125055371/lulus-smk-ini-4-hal-yang-bisa-kamu-lakukan