Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Orangtua, Ketahui Pentingnya Sarapan bagi Anak Sebelum Sekolah

KOMPAS.com - Sebelum memulai beraktivitas, lebih baik tubuh mendapatkan energi dari sarapan yang dikonsumsi.

Kebiasaan sarapan tidak hanya untuk mengatasi rasa lapar saja. Tapi kebiasaan sarapan juga memiliki manfaat lain bagi anak sebelum berangkat sekolah. Sehingga selama siswa menerima pelajaran di sekolah bisa lebih berkonsentrasi.

Namun masih banyak siswa yang melewatkan sarapan sebelum memulai aktivitasnya. Ada beberapa alasan anak terkadang melewatkan sarapan, seperti takut terlambat berangkat sekolah.

Melansir dari akun Instagram Paudpedia Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek), Sabtu (2/4/2022), ada 8 manfaat penting anak rutin sarapan sebelum beraktivitas.

Pentingnya sarapan bagi anak

1. Meningkatkan energi

Sarapan merupakan suatu hal yang sangat penting.Terdapat beragam manfaat yang bisa diperoleh dari sarapan. Diantaranya adalah meningkatkan energi. Orangtua bisa menyiapkan sarapan dengan kandungan serat dan nutrisi yang tinggi untuk si buah hati.

2. Menaikkan metabolisme

Kadar gula akan mengalami penurunan saat tidur. Sebab pada saat tubuh sedang tidak melakukan pembakaran. Rutin memberikan sarapan membuat metabolisme dalam tubuh anak dapat terjaga.

3. Menambah konsentrasi

Anak yang tidak sarapan memiliki kecenderungan lamban saat menjalani aktivitas dan juga mempunyai tingkat konsentrasi yang rendah.

Oleh karena nutrisi serta energi yang bersumber dari menu sarapan pagi menjadikan si kecil mempunyai rentang waktu konsentrasi yang lebih lama.

4. Meningkatkan kesehatan tubuh

Menu sarapan yang kaya akan nutrisi dapat membantu dalam pemenuhan gizi tubuh anak. Makanan yang mengandung karbohidrat, vitamin, protein dan mineral memiliki peranan yang sangat penting dalam menjaga kesehatan, mencegah kekurangan gizi dan meningkatkan tumbuh kembang si kecil.

5. Terhindar dari penyakit kronis

Rutin sarapan juga meminimalisir risiko kegemukan atau obesitas pada anak. Anak yang tidak sarapan berpotensi untuk mengganti makanan paginya dengan camilan sehingga akan meningkatkan risiko terkena beragam penyakit kronis seperti diabetes pada anak.

6. Menjaga kestabilan emosi

Dengan sarapan sebelum beraktivitas, akan membantu si kecil dalam mengontrol emosi dan menjaganya tetap stabil.

7. Mengoptimalkan kerja otak

Ternyata selain bermanfaat bagi kesehatan tubuh, sarapan juga dapat membantu anak dalam mengoptimalkan kerja otak.

Seperti halnya tubuh, otak si kecil juga memerlukan banyak nutrisi untuk membantu anak dalam mengingat dan berpikir.

8. Menstimulus kecerdasan

Aktivitas sarapan bagi anak akan memengaruhi terhadap prestasinya. Gizi serta nutrisi yang dikonsumsi ketika sarapan dapat menstimulus kecerdasan otak. Hasilnya otak dapat berfungsi secara baik dan maksimal dalam menyimpan memori.

Itulah 8 manfaat anak selalu sarapan sebelum beraktivitas. Sarapan bisa dengan makanan sederhana, seperti roti dengan susu atau buah-buahan. Jika tubuh sudah mendapatkan energi, anak akan lebih siap dalam melakukan aktivitasnya.

https://edukasi.kompas.com/read/2022/04/02/122833471/orangtua-ketahui-pentingnya-sarapan-bagi-anak-sebelum-sekolah

Terkini Lainnya

Mendikti Brian Bahas Potensi 'Joint Research' dengan Pemerintah Jepang

Mendikti Brian Bahas Potensi "Joint Research" dengan Pemerintah Jepang

Edu
Cara Cek Verifikasi Rekening buat Tunjangan Guru, Klik info.gtk.dikdasmen.go.id

Cara Cek Verifikasi Rekening buat Tunjangan Guru, Klik info.gtk.dikdasmen.go.id

Edu
H-4 Pendaftaran Buka, Ini Perbedaan UTBK SNBT 2025 dengan Tahun Lalu

H-4 Pendaftaran Buka, Ini Perbedaan UTBK SNBT 2025 dengan Tahun Lalu

Edu
Bantu Atasi Pengangguran, Wamendikti Fauzan: Kampus Bisa Kembangkan LPK

Bantu Atasi Pengangguran, Wamendikti Fauzan: Kampus Bisa Kembangkan LPK

Edu
114 Sekolah Terdampak Banjir Bekasi, Kemendikdasmen Siapkan Bantuan Sesuai Tingkat Kerusakan

114 Sekolah Terdampak Banjir Bekasi, Kemendikdasmen Siapkan Bantuan Sesuai Tingkat Kerusakan

Edu
MNP Resmikan Nusantara Function Hall, Fasilitas Baru Berkapasitas 400 Orang

MNP Resmikan Nusantara Function Hall, Fasilitas Baru Berkapasitas 400 Orang

Edu
Mensos Gus Ipul: Sekolah Rakyat Akan Dibangun di Atas Lahan 5-10 Hektar

Mensos Gus Ipul: Sekolah Rakyat Akan Dibangun di Atas Lahan 5-10 Hektar

Edu
Sosok Fahrul, Peneliti Muda UIN Sunan Kalijaga Raih Paten Antikanker dan Antidiabetes

Sosok Fahrul, Peneliti Muda UIN Sunan Kalijaga Raih Paten Antikanker dan Antidiabetes

Edu
8 Hal yang Perlu Diketahui soal Sekolah Rakyat, Program Presiden Prabowo

8 Hal yang Perlu Diketahui soal Sekolah Rakyat, Program Presiden Prabowo

Edu
Dibuka Besok, Ini Hal Penting Saat Daftar Rekrutmen Bersama BUMN 2025

Dibuka Besok, Ini Hal Penting Saat Daftar Rekrutmen Bersama BUMN 2025

Edu
Banjir Bekasi, Kemendikdasmen Berikan Bantuan Uang Senilai Rp 850 Juta untuk Sekolah Terdampak

Banjir Bekasi, Kemendikdasmen Berikan Bantuan Uang Senilai Rp 850 Juta untuk Sekolah Terdampak

Edu
Mendikti Brian Keluarkan Kepmen, Atur Soal Kenaikan Jabatan Dosen

Mendikti Brian Keluarkan Kepmen, Atur Soal Kenaikan Jabatan Dosen

Edu
Daftar Mata Pelajaran yang Diujikan di TKA untuk SD, SMP dan SMA

Daftar Mata Pelajaran yang Diujikan di TKA untuk SD, SMP dan SMA

Edu
Tips Mendidik Anak di Era Digital dari Kak Seto, Pendidikan Agama Jadi Fondasi

Tips Mendidik Anak di Era Digital dari Kak Seto, Pendidikan Agama Jadi Fondasi

Edu
Sekolah Rakyat Pertama Akan Ada di Bekasi, Pakai Aset Milik Kemensos

Sekolah Rakyat Pertama Akan Ada di Bekasi, Pakai Aset Milik Kemensos

Edu
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke