Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Siswa, Ini 6 Tips Berpidato agar Tidak Gugup

KOMPAS.com - Ketika berbicara dengan lawan bicara tentu sangat mudah. Tapi, bagaimana jika berbicara di depan banyak orang? Tentu bukan hal yang mudah dilakukan.

Apalagi jika baru pertama kali dilakukan. Rasa grogi akan menghantui. Untuk itu, penting sekali belajar bagaimana mengatasi grogi itu.

Terlebih bagi siswa sekolah, kini harus punya bekal bisa berpidato yang baik. Tapi, bagaimana cara berpidato yang baik?

Tips berpidato agar tidak gugup

Melansir laman Direktorat SMP Kemendikbud Ristek, berikut 6 tips berpidato agar tidak gugup:

1. Siapkan naskah pidato

Tips berpidato agar tidak gugup yang pertama ialah mempersiapkan naskah pidato. Dengan mempersiapkan naskah pidato, materi yang akan disampaikan akan menjadi lebih fokus, tidak bertele-tele, dan bisa mencakup seluruh aspek penting.

Selain itu, kalimat dan diksi yang akan digunakan juga dapat dipilih secara cermat, sehingga sesuai dengan audiens, momen, dan terlihat lebih profesional.

2. Berlatih sebelum tampil

Setelah menyiapkan naskah, siswa SMP wajib berlatih tampil di rumah. Mulailah berbicara di depan cermin untuk melihat bagaimana penampilan sendiri ketika bicara.

Setelah merasa yakin, mintalah kedua orang tua untuk menilai penampilan. Masukan dari orang lain sangat berharga untuk menyempurnakan penampilan nantinya.

3. Pilih pakaian yang tepat

Cara berpidato yang baik berikutnya ialah menggunakan pakaian yang bersih, rapi, nyaman, dan sesuai dengan kebutuhan acara.

Pakaian yang tepat bisa membuat lebih percaya diri tampil di depan orang banyak. Hal ini juga sangat pentung untuk menjaga rasa percaya diri.

4. Datang lebih awal

Karena di acara yang formal, usahakan agar datang lebih awal dari sebelum acara dimulai. Hal ini dimaksudkan agar dapat menguasai panggung dan memahami audiens.

Lakukan pula pengecekan terhadap pengeras suara. Hadir lebih awal membuat tidak terburu-buru, sehingga bisa fokus untuk tampil.

5. Harus percaya diri

Karena kamu sudah berlatih dengan baik di rumah, jadi tak ada yang perlu dikhawatirkan. Sapukan pandangan ke seluruh audiens dengan tatapan penuh keyakinan.

Coba membangun interaksi ke audiens melalui sapaan ataupun melempar pertanyaan. Dengan begitu, diharapkan sobat SMP akan menguasai panggung dengan baik.

6. Perbaiki kesalahan

Jika kamu membuat kesalahan saat berbicara, maka tidak usah khawatir. Cukup perbaiki ulangi bagian yang salah dengan santai.

Yakinlah, bahwa sebagian besar audiens tidak menyadari kesalahan itu. Atur napas agar tidak mengulangi kesalahan dan mengurangi kepanikan setelah melakukan salah ucap.

https://edukasi.kompas.com/read/2022/04/18/091900071/siswa-ini-6-tips-berpidato-agar-tidak-gugup

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke