Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hari Pahlawan 10 November, Apakah Libur Tanggal Merah?

KOMPAS.com - Hari Pahlawan jatuh pada 10 November 2022. Apakah pada Hari Pahlawan, siswa dan mahasiswa libur?

Berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2022, Hari Pahlawan 10 November bukan tanggal merah sehingga siswa tetap masuk sekolah.

Tanggal merah ada pada bulan Desember mendatang, yakni pada Hari Natal tanggal 25 Desember 2022 dan cuti bersama 26 Desember 2022.

Sejarah Hari Pahlawan

Hari pahlawan sendiri memiliki sejarah panjang  dan salah satu peperangan besar di Indonesia. Siswa pun harus tahu sejarah Hari Pahlawan. 

Dilansir dari laman Direktorat SMP Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) Pada tanggal 10 November 1945 terjadi pertempuran di Surabaya yang merupakan pertempuran besar antara pihak tentara Indonesia dan pasukan Inggris.

Pertempuran ini adalah perang pertama pasukan Indonesia dengan pasukan asing setelah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia.

Termasuk satu pertempuran terbesar dan terberat dalam sejarah Revolusi Nasional Indonesia yang menjadi simbol nasional atas perlawanan Indonesia terhadap kolonialisme.

Bentrokan antara pejuang Indonesia dengan Inggris memuncak dengan terbunuhnya Brigadir Jenderal Mallaby (Pimpinan Tentara Inggris untuk Jawa Timur) pada 30 Oktober 1945.

Kematian Jendral Mallaby ini menyebabkan pihak Inggris marah kepada pihak Indonesia dan berakibat pada keputusan pengganti Mallaby yaitu Mayor Jenderal Eric Carden Robert Mansergh.

Ia mengeluarkan Ultimatum 10 November 1945 yang meminta pihak Indonesia menyerahkan persenjataan.

Serta menghentikan perlawanan pada tentara inggris serta ancaman akan menggempur kota Surabaya dari darat, laut, dan udara apabila orang-orang Indonesia tidak menaati perintah Inggris. 

Mereka juga mengeluarkan instruksi yang isinya bahwa semua pimpinan bangsa Indonesia dan para pemuda di Surabaya harus datang selambat-lambatnya tanggal 10 November 1945, pukul 06.00 pagi pada tempat yang telah ditentukan.

Namun ultimatum itu tidak ditaati oleh rakyat Surabaya, sehingga terjadilah pertempuran Surabaya yang sangat dahsyat pada tanggal 10 November 1945, selama lebih kurang tiga minggu lamanya.

Saat iru, jumlah korban tewas mencapai 20 ribu jiwa dalam waktu 3 minggu membuat perang ini dikenang dan dijadikan hari nasional untuk menghormati jasa para pahlawan yang ikut berperang.

Namun selain Hari Pahlawan, pada bulan ini ada berbagai hari penting nasional dan internasional yang menarik untuk diketahui. Dilansir dari laman Perpustakaan Nasional RI, berikut daftarnya.

Hari Penting Bulan November 2022

  • 3 November: Hari Kerohanian
  • 5 November: Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional
  • 6 November: Hari Internasional bagi Penyelamatan Lingkungan dari Perang dan Konflik Bersenjata
  • 8 November: Hari Perencanaan Kota Dunia
  • 9 November: Hari Penemu
  • 9 November: Hari Kebebasan Sedunia
  • 10 November: Hari Pahlawan
  • 12 November (Sabtu): Hari Kesehatan Nasional
  • 16 November: Hari Toleransi Internasional
  • 17 November : Hari Pelajar Nasional
  • 20 November: Hari Anak Internasional
  • 21 November: Hari Pohon
  • 25 November: Hari Guru (PGRI)
  • 25 November: Hari Internasional Kekerasan terhadap Perempuan
  • 26 November: Hari Tanpa Belanja
  • 28 November: Hari Menanam Pohon Indonesia

Itulah daftar hari nasional dan internasional yang ada di bulan November 2022. Selain Hari Pahlawan, masih ada banyak hari lain yang perlu diketahui.

https://edukasi.kompas.com/read/2022/11/03/081500271/hari-pahlawan-10-november-apakah-libur-tanggal-merah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke