Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Profil Undip, Universitas Terbaik di Jawa Tengah Versi QS AUR 2023

KOMPAS.com – Universitas Diponegoro (Undip) menduduki posisi pertama sebagai kampus terbaik di Jawa Tengah (Jateng) berdasarkan penilaian Lembaga pemeringkatan universitas dunia Quacquarelli Symonds (QS) Asia University Rankings (AUR) 2023, pada Selasa (8/11/2022).

QS AUR 2023 melakukan pemeringkatan untuk 760 universitas terbaik di Asia dan menjadi pemeringkatan terbesar yang meliputi reputasi akademis dan pemberi kerja, jumlah staf yang memegang gelar PhD, dan persentase siswa internasional.

Terdapat 40 universitas di Indonesia baik Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maupun Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang masuk dalam pemeringkatan.

Undip sendiri berhasil menyabet kampus terbaik di wilayah Jateng dalam pemeringkatan yang dilakukan oleh QS AUR 2023 tersebut, yang menduduki peringkat ke 200 se-Asia dan di urutan ke-8 di Indonesia.

Undip unggul dari kampus lain di Jateng dengan total nilai keseluruhan (overall score) 26,8. Dari 11 bidang indikator kinerja QS AUR 2023, Undip memperoleh nilai dari dari indikator academic reputation sebesar 34,5, employer reputation 43,6, faculty/student ratio 24,1, staff with a PhD 1.

Indikator papers per faculty 7,9, citations per paper 1, international research network 6,8, international faculty 55,3, international students 9, inbound exchange students 34, dan outbound exchange students 30,6.

Lokasi Undip

Mengetahui keberhasilan Undip tersebut, menarik untuk mengenal lebih dalam tentang profil Undip. Dengan demikian, kamu mengetahui fakultas dan pilihan jurusan yang tersedia di kampus tersebut.

Undip merupakan salah satu PTN yang cukup di diminati oleh calon mahasiswa di Indonesia karena memiliki fasilitas yang mumpuni, menyediakan banyak program studi (prodi), dan mendulang banyak prestasi.

Kampus ini berlokasi di jalan Prof. Soedarto, SH., Tembalang, Semarang, Jateng, yang mengusung tagline “The Excellent Research University.”

Awalnya Undip dikenal sebagai Universitas Semarang yang berdiri pada tanggal 9 Januari 1957. Pada Dies Natalis ketiga, tepatnya 9 Januari 1960, Presiden Republik Indonesia, Ir. Soekarno mengganti nama Universitas Semarang menjadi Universitas Diponegoro.

Perubahan nama tersebut merupakan penghargaan terhadap Universitas Semarang atas prestasinya dalam pembinaan bidang pendidikan tinggi di Jateng.

Fakultas dan prodi S1 di Undip

Merilis laman resmi, Undip memiliki akreditasi A dengan SK No 13/SK/BAN-PT/Akred/PT/II/2018. Berikut fakultas dan prodi untuk jenjang sarjana (S1) yang tersedia di Undip.

1. Fakultas Hukum

2. Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB)

  • Manajemen
  • Ilmu Ekonomi
  • Akuntansi
  • Ekonomi Islam

3. Fakultas Teknik

  • Teknik Sipil
  • Teknik Arsitektur
  • Teknik Kimia
  • Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota
  • Teknik Mesin
  • Teknik Elektro
  • Teknik Perkapalan
  • Teknik Industri
  • Teknik Lingkungan
  • Teknik Geologi
  • Teknik Geodesi
  • Teknik Komputer

4. Fakultas Kedokteran

  • Kedokteran
  • Ilmu Farmasi
  • Ilmu Keperawatan
  • Ilmu Gizi

5. Fakultas Peternakan dan Pertanian

  • Peternakan
  • Teknologi Pangan
  • Agroekoteknologi
  • Agribisnis

6. Fakultas Ilmu Budaya

7. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip)

  • Administrasi Bisnis
  • Administrasi Publik
  • Hubungan Internasional
  • Ilmu Komunikasi
  • Ilmu Pemerintahan

8. Fakultas Kesehatan Masyarakat

  • Kesehatan Masyarakat

9. Fakultas Sains dan Matematika

  • Matematika
  • Biologi
  • Fisika
  • Kimia
  • Statistika
  • Ilmi Komputer/Informatika

10. Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan

  • Akuakultur
  • Manajemen Sumber Daya Perairan
  • Perikanan Tangkap
  • Ilmu Kelautan
  • Oseanografi
  • Teknologi Hasil Perikanan

11. Fakultas Psikologi

  • Psikologi Umum dan Eksperimen
  • Psikologi Perkembangan
  • Psikologi Pendidikan
  • Psikologi Sosial
  • Psikologi Klinis
  • Psikologi Industri dan Organisasi

https://edukasi.kompas.com/read/2022/11/15/100800471/profil-undip-universitas-terbaik-di-jawa-tengah-versi-qs-aur-2023

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke