Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Cara Menabung Biaya Sekolah Anak bagi Pasangan Baru

KOMPAS.com - Biaya sekolah anak menjadi salah salah satu pengeluaran terbesar dalam rumah tangga karena mengalami peningkatan setiap tahunnya.

Dosen Ekonomi Syariah Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya, Fatkur Huda membagikan enam cara perencanaan biaya sekolah anak untuk pengantin baru.

Menurutnya, pasangan baru harus tahu bagaimana merencanakan atau menabung biaya sekolah anak meski baru saja menikah.

Mencari Informasi pendidikan anak bisa menjadi langkah awal. Langkah Kumpulkan informasi sedetail mungkin mengenai pendidikan anak yang diharapkan, mulai dari biaya sekolah, biaya hidup dan biaya tambahan lain.

“Selanjutnya seseorang dapat memilih beberapa pilihan sekolah yang sesuai dengan kemampuan finansialnya, tentu dengan memilih sekolah yang berkualitas dan yang memiliki kesesuaian dengan anak anda nantinya,”ujar Fatkur dilansir dari laman UM Surabaya.

Kedua, membuat anggaran pendidikan. Setelah mengumpulkan informasi tentang pendidikan anak, pengantin baru bisa membuat gambaran berapa biaya pendidikan anak saat ini.

Dengan cara merencanakan kebutuhan anggaran pendidikan anak dalam jangka panjang dengan asumsi kenaikan dana pendidikan 10-15 persen setiap tahun.

“Anggaran ini akan membantu untuk memastikan bahwa dana pendidikan anak terpenuhi,” imbuh Fatkur lagi.

Ketiga, menabung sedini mungkin. Semakin dini menabung, maka akan semakin besar pula dana tabungan yang akan terkumpul.

Setelah seseorang memutuskan untuk menikah tentu dapat dipastikan bahwa sebagian besar dari kita akan memiliki anak, maka saat itu kita harus berpikir tentang pendidikannya.

Seseorang dapat memulai menabung dengan menyisihkan penghasilan sebesar 10 persen dari penghasilan setiap bulan.

Keempat, pilih instrumen investasi yang tepat. Selain menabung, seseorang juga dapat berinvestasi untuk menambah dana pendidikan.

“Pilihlah instrumen investasi yang sesuai dengan profil risiko anda dan memiliki potensi keuangan yang tinggi. Sebagai alternatif dapat digunakan reksa dana syariah, investasi emas, atau asuransi pendidikan syariah,” imbuhnya lagi.

Kelima, pertimbangkan asuransi pendidikan. Asuransi pendidikan dapat menjadi salah satu alternatif untuk mempersiapkan dana pendidikan anak.

Asuransi ini memberikan perlindungan finansial jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, seperti sakit, kecelakaan, atau meninggal dunia.

Keenam, lakukan evaluasi berkala. Evaluasi anggaran pendidikan secara berkala untuk memastikan bahwa anggaran tersebut masih sesuai dengan kondisi keuangan.

“Seseorang juga dapat menyesuaikan anggaran tersebut jika terjadi perubahan biaya pendidikan atau kondisi keuangan,” pungkas Fatkur.

https://edukasi.kompas.com/read/2023/12/24/091125971/6-cara-menabung-biaya-sekolah-anak-bagi-pasangan-baru

Terkini Lainnya

Ciptakan Keamanan Rumah untuk Penyandang Disabilitas, Tim Robotik SDK 3 Penabur Boyong Medali Emas dari Korsel

Ciptakan Keamanan Rumah untuk Penyandang Disabilitas, Tim Robotik SDK 3 Penabur Boyong Medali Emas dari Korsel

Edu
Cara Mendidik Anak agar Disiplin Tanpa Hukuman dan Sogokan

Cara Mendidik Anak agar Disiplin Tanpa Hukuman dan Sogokan

Edu
PPM Manajemen: Manusia Tetap Jadi 'Arsitek' di Era Kecerdasan Buatan

PPM Manajemen: Manusia Tetap Jadi "Arsitek" di Era Kecerdasan Buatan

Edu
Selain Ujian Nasional, Mendikdasmen Juga Kaji Penerapan Ranking di Sekolah

Selain Ujian Nasional, Mendikdasmen Juga Kaji Penerapan Ranking di Sekolah

Edu
Ini Kriteria Penerima Beasiswa LPDP yang Tidak Wajib Pulang ke Indonesia

Ini Kriteria Penerima Beasiswa LPDP yang Tidak Wajib Pulang ke Indonesia

Edu
Benarkah Gaji Guru Akan Naik Sebanyak Rp 2 Juta di Tahun 2025?

Benarkah Gaji Guru Akan Naik Sebanyak Rp 2 Juta di Tahun 2025?

Edu
Perpusnas Gelar Pertemuan Pembelajaran Sebaya Tingkat Nasional 2024

Perpusnas Gelar Pertemuan Pembelajaran Sebaya Tingkat Nasional 2024

Edu
Rhenald Kasali: Dunia Masuki Era World War 4.0, Kala Teknologi Banyak Menggantikan Peran Manusia

Rhenald Kasali: Dunia Masuki Era World War 4.0, Kala Teknologi Banyak Menggantikan Peran Manusia

Edu
Sempurnakan Silabus Kurikulum, BPSDMP Dorong PIP Semarang Fokus Penguatan Kompetensi dan 'Soft Skill'

Sempurnakan Silabus Kurikulum, BPSDMP Dorong PIP Semarang Fokus Penguatan Kompetensi dan "Soft Skill"

Edu
Mendiktisaintek: Ada Rencana Gaji Dosen Swasta dan Dosen ASN Akan Naik

Mendiktisaintek: Ada Rencana Gaji Dosen Swasta dan Dosen ASN Akan Naik

Edu
Mengembalikan Ujian Nasional?

Mengembalikan Ujian Nasional?

Edu
Mendikti: ASN, TNI, Polri yang Dapat LPDP Harus Kembali ke Indonesia

Mendikti: ASN, TNI, Polri yang Dapat LPDP Harus Kembali ke Indonesia

Edu
6 Program Baru Mendikdasmen, Mulai Makan Siang sampai Pendapatan Guru

6 Program Baru Mendikdasmen, Mulai Makan Siang sampai Pendapatan Guru

Edu
Mendikdasmen Paparkan 6 Program Prioritas Saat Raker Bersama Komisi X

Mendikdasmen Paparkan 6 Program Prioritas Saat Raker Bersama Komisi X

Edu
Poltekpel Banten Buka Seleksi Penerimaan Calon Taruna Non Ikatan Dinas Diklat Pelaut Tingkat III

Poltekpel Banten Buka Seleksi Penerimaan Calon Taruna Non Ikatan Dinas Diklat Pelaut Tingkat III

Edu
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke